3 Pemain Tunggal Putri dan 4 Pasang Ganda Putra Indonesia Lolos ke Semifinal

By Pipit Puspita Rini - Jumat, 27 Januari 2017 | 21:49 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Fitriani, sedang mengembalikan kok ketika tampil pada babak pertama Indonesian Masters 2016 di Gedung Dome, Balikpapan, Rabu (7/9/2016).
BADMINTON INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Fitriani, sedang mengembalikan kok ketika tampil pada babak pertama Indonesian Masters 2016 di Gedung Dome, Balikpapan, Rabu (7/9/2016).

Indonesia berhasil meloloskan tiga pemain tunggal putri dan dua pasangan ganda putra ke babak semifinal Syed Modi International 2017 yang berlangsung di Babu Banarasi Das Indoor Stadium, Lucknow, 24-29 Januari.

Tiga pemain tunggal putri yang lolos adalah Fitriani, Gregoria Mariska, dan Hanna Ramadini.

Fitriani akan berebut tiket ke babak final dengan unggulan pertama asal India, Pusarla Venkata Sindhu, pada laga semifinal, Sabtu (28/1/2017).

Sementara itu, Gregoria dan Hanna akan saling berhadapan yang berarti Indonesia sudah mengamankan satu tempat pada babak final tunggal putri.

Dari sektor ganda putra, dua wakil yang lols ke babak semifinal adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Berry Angriawan/Hardianto.

Baca Juga:

Fajar/Rian akan bertemu unggulan pertama asal Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen, pada babak semifinal.

Boe/Mogensen melangkah ke babak semifinal setelah menundukkan pasangan beda negara, Hendra Setiawan(Indonesia)/Tan Boon Heong (Malaysia).

Sementara itu, Berry/Hardianto akan menghadapi pasangan Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han.

Berikut ini hasil pertandingan para pemain Indonesia pada babak perempat final, Jumat (27/1/2017).


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X