Anthony Susul Tommy ke Babak Perempat Final

By Delia Mustikasari - Kamis, 9 Februari 2017 | 20:36 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Jabar, Anthony Sinisuka Ginting, sedang mengembalikan kok ketika tampil pada partai pertama final beregu putra PON 2016 melawan Jateng  yang berlangsung di GOR Bima, Cirebon, Jumat (23/9/2016).
BADMINTON INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putra Jabar, Anthony Sinisuka Ginting, sedang mengembalikan kok ketika tampil pada partai pertama final beregu putra PON 2016 melawan Jateng yang berlangsung di GOR Bima, Cirebon, Jumat (23/9/2016).

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, melaju ke babak perempat final Thailand Masters, 8-12 Februari.

Anthony lolos ke babak tersebut setelah mengalahkan wakil China, Huang Yuxiang, dengan 19-21, 21-15, 21-12 pada laga yang berlangsung di Nimibutr Stadium, Kamis (9/2/2017).

Laga ketat langsung tersaji pada awal gim pertama. Kedua pemain saling bergantian mencetak poin.

Saat kedudukan 19-19, Huang mengoleksi dua poin beruntun untuk memastikan gim pertama jadi miliknya.

Pada gim kedua, kedua pemain kembali terlibat duel ketat dalam memperebutkan poin. Saat skor 10-10, Huang berhasil unggul tipis pada interval 11-10.

Selepas jeda interval, Anthony berhasil mengejar hingga kedudukan 15-12. Huang berusaha mengejar ketinggalan, namun dia tertahan pada angka 15.

Pada gim penentuan, kejar mengejar poin kembali terjadi. Saat kedudukan 5-5, Anthony mengoleksi tiga poin beruntun untuk unggul 8-5.

Huang kemudian berhasil mendekat dengan 7-8. Anthony kembali menambah perolehan poin dan memimpin pada interval 11-7.

Setelah interval, Anthony terus memimpin hingga kedudukan 16-8. Dia berhasil menuntaskan laga setelah bertarung selama 62 menit.

Wakil tunggal putra yang sudah memastikan tempat ke babak perempat final adalah Tommy Sugiarto setelah menaklukkan rekan senegara, M Bayu Pangisthu dengan 21-12, 21-14.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X