Satria Tama, Calon Kiper Masa Depan Indonesia

By Sabtu, 11 Februari 2017 | 20:21 WIB
Kiper Persegres, Satria Tama (kiri) saat menahan sepakan sambil menjatuhkan diri dari striker Mitra Kukar, Moniega Bagus pada laga perdana kedua tim untuk Piala Presiden 2017 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (4/2/2017) malam.
GONANG SUSATYO/JUARA.NET
Kiper Persegres, Satria Tama (kiri) saat menahan sepakan sambil menjatuhkan diri dari striker Mitra Kukar, Moniega Bagus pada laga perdana kedua tim untuk Piala Presiden 2017 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (4/2/2017) malam.

Semakin Berkembang

Ketika memulai latihan di WCP, Satria berlatih seminggu tiga kali, Senin-Rabu-Jumat.

"Saat tahun pertama latihan saya selalu diantar ayah ke Gresik. Namun, memasuki tahun kedua, saya mulai pergi sendiri dari Surabaya ke Gresik dengan menggunakan sepeda motor," ucap Satria.

Baca Juga:

Setelah menjalani latihan di WCP, Satria lantas mendapat kesempatan masuk menjadi salah satu dari tiga kiper Persegres U-21. Kala itu usia Satria masih 16 tahun dan menjadi kiper termuda dibandingkan dengan dua kiper lainnya, yakni Tri Windu dan Muchayin.

Kemampuan Satria terus meningkat di bawah arahan pelatih M Kuswo. Ia akhirnya masuk dalam skuat timnas U-17 pada 2015.

Pada 2015 kemudian Satria kembali memperkuat timnas U-19 di ajang AFF U-19 di Vietnam. Di timnas, Satria langsung ditangani oleh pelatih kiper kawakan, Hermansyah.

"Sebagai mantan pemain timnas dan pernah melatih timnas tentu Hermansyah banyak memberikan ilmu kepada saya," ujarnya.

Tak dimungkiri oleh Satria, selepas kembali dari ajang AFF U-19 dirinya merasa lebih berkembang. Hal itu dia buktikan saat membela Persegres di ajang TSC. Ia mampu bersaing dengan kiper senior seperti Sandi Firmansyah dan Irpan.

Ketika Eduard Tjong masuk menggantikan Liestiadi sebagai pelatih kepala Persegres, nama Satria kerap masuk sebagai starting eleven.

Memasuki kompetisi musim ini Satria juga kembali mampu bersaing dengan kiper gaek Aji Saka.

Satria tetap mendapatkan kepercayaan dari tim pelatih untuk mengawal gawang Persegres ketika bertanding di laga perdana Piala Presiden kontra Mitra Kukar (4/2/2017).


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X