Persib Kebobolan Dulu, Tetap Djadjang Nurdjaman Memuji Pasukannya

By Fifi Nofita - Senin, 13 Februari 2017 | 00:15 WIB
Duo pencetak gol Persib, Sergio van Dijk dan Febri Hariyadi (kanan) seusai mencetak gol ke gawang Persiba Balikpapan pada laga kedua Grup C Piala Presiden 2017 di Stadion Si Jalak Harupat, Kab Bandung, Minggu (12/2/2017) malam.
TWITTER PERSIB
Duo pencetak gol Persib, Sergio van Dijk dan Febri Hariyadi (kanan) seusai mencetak gol ke gawang Persiba Balikpapan pada laga kedua Grup C Piala Presiden 2017 di Stadion Si Jalak Harupat, Kab Bandung, Minggu (12/2/2017) malam.

1 setelah kebobolan dulu pada laga Minggu (12/2/2017) malam.

Menurut Djanur, sapaan Djadjang Nurdjaman, pada laga tersebut pasukannya bisa menunjukkan kualitasnya.

Tertinggal lebih dulu 0-1 melalui gol pemain asal Brasil Marlon da Silva saat laga jalan enam menit, Persib mampu membalikkan keadaan dan menang.

”Alhamdulillah, kami bisa memenangi pertandingan kedua ini dengan skor 3-1,” kata Djadjang.

”Selamat kepada pemain yang sudah menujukkan penampilan bagus dan memenangi pertandingan hari ini," tuturnya.

”Sekali lagi, saya cukup puas secara keseluruhan, walaupun sempat kecolongan satu gol di awal laga."

Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman

Pelatih asal Majalengka ini menilai, gol cepat Persiba tercipta karena kelengahan anak asuhnya. Menurut Djanur, permainan Persib pada 15 menit babak pertama masih belum berkembang.

Namun setelah itu, Tony Sucipto dan kolega perlahan-lahan mulai menemukan karakter permainan dan menyamakan kedudukan 1-1 pada menit ke-28. Gol itu melalui tendangan penalti Sergio van Dijk.

”Kami sedikit nervous seperti kurang konsentrasi, sampai terjadi gol dari Persiba. Setelah gol itu, masih belum bisa berbenah. Namun setelah 20 menit, kami perlahan menemukan bentuk permainan,” ucapnya.

Saat jeda pertandingan, Djanur mencoba membenahi kesalahan di babak pertama. Selain itu, dia juga memainkan Supardi Nasir dan Dedi Kusnandar menarik duo anak muda, Henhen serta Achmad Subagja Basith.

Baca juga:


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X