McMenemy Sudah Kantongi Pola Permainan Semen Padang

By Suci Rahayu - Sabtu, 25 Februari 2017 | 18:27 WIB
Pelatih Semen Padang, Nil Maizer (tengah kiri) dan arsitek Bhayangkara FC, Simon McMenemy (tengah kanan) berjabat tangan saat konfrensi pers di Aston Hotel Solo, Jawa Tengah (25/02/2017), menjelang laga 8 besar Piala Presiden 2017.
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Pelatih Semen Padang, Nil Maizer (tengah kiri) dan arsitek Bhayangkara FC, Simon McMenemy (tengah kanan) berjabat tangan saat konfrensi pers di Aston Hotel Solo, Jawa Tengah (25/02/2017), menjelang laga 8 besar Piala Presiden 2017.

 Catatan apik yang dirangkum oleh Semen Padang laga penyisihan grup Piala Presiden 2017 rupanya tidak membuat Bhayangkara FC gentar. Pelatih Simon McMenemy mengaku sudah mengantongi pola permainan yang selama ini diterapkan oleh Semen Padang.

Semen Padang memang tampil di gemilang di fase grup. Tiga laga di Grup E disapu bersih oleh tim berjuluk Kabau Sirah. Tak hanya itu, anak asuh Nil Maizar juga sukses mencetak 12 gol tanpa sekali pun kebobolan gol.

“Semen Padang adalah tim berbahaya. Namun, saya sudah menemukan pola permainan Semen Padang seperti apa dan akan kami terapkan itu pada pertandingan di lapangan,” kata McManemy.

Bhayangkara FC akan berjumpa dengan Semen Padang di babak delapan besar Piala Presiden 2017. Laga sengit kedua tim akan digelar di Stadion Manahan, Solo pada Minggu (26/02/2017) pukul 21.00 WIB.

Jelang laga ini, McMenemy mengaku tidak memiliki sebuah persiapan khusus. Pelatih asal Skotlandia ini menyebut bahwa timnya tetap bekerja keras dalam sesi latihan, seperti selama ini mereka lakukan jelang laga-laga lain.

“Kami bekerja sangat keras sejak saya datang ke sini. Kami tidak ada persiapan khusus pada laga ini. Kami kerja keras seperti pertandingan sebelumnya,” tandasnya.

Sementara itu, kiper Bhayangkara FC, Wahyu Tri Nugroho mengaku tidak terintimidasi dengan catatan bagus lini serang Semen Padang. Ia mengakui bahwa Semen Padang tim bagus, tetapi Wahyu akan fokus pada permainan Bhayangkara FC.

“Semen Padang tim yang sangat bagus sekali. Ada perkembangan yang sangat pesat dari Semen Padang pada saat ini. Namun, kami fokus saja pada diri kami sendiri untuk pertandingan besok,” terang Wahyu.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X