Saat Arema dan Persib Melebur Rivalitas di Ruang Makan

By Ovan Setiawan - Sabtu, 25 Februari 2017 | 23:13 WIB
Bek Arema FC, Beni Wahyudi, berbincang dengan pemain Persib, Hariono, di Hotel Novotel, Solo, pada Sabtu 25 Februari 2017
OVAN SETIAWAN/JUARA.NET
Bek Arema FC, Beni Wahyudi, berbincang dengan pemain Persib, Hariono, di Hotel Novotel, Solo, pada Sabtu 25 Februari 2017

Arema FC dan Persib Bandung selama ini dikenal sebagai kekuatan sepak bola Indonesia yang sarat dengan rivalitas. Hanya, para pemain kedua tim akrab saat sama-sama berada di ruang makan Hotel Novotel, Solo, pada Sabtu (25/2/2017).

Pemain dari kedua tim terlihat akrab, seperti yang diperlihatkan oleh Beni Wahyudi bersama pemain Persib yang sudah banyak ia kenal. 

Hal sama juga dilakukan oleh Hanif Sjahbandi saat bertemu dengan pemain muda Persib Gian Zola Nasrullah. “Kami sama-sama dulu di Persib junior, kemarin juga bertemu di seleksi timnas,” ujar Hanif.

Pemain Persib datang ke ruang makan lengkap dengan kostum latihan. Tim berjuluk Maung Bandung itu baru saja menjalani sesi latihan di area hotel. 

Sedangkan, Arema FC memang sedang jadwal sarapan pagi.

Tak hanya dari jajaran pemain, para pelatih juga menunjukkan kehangatan. Ahli strategi Arema, Aji Santoso, terlihat akrab dengan pelatih Persib, Djajang Nurjaman. 

Terlebih lagi saat Djajang melihat ada asisten pelatih Arema FC, Joko Susilo. “Sudah 8 kali kursus saya selalu bareng sama dia,” ujar Djajang sambil menggenggam tangan Joko.

Kedua pelatih ini memang baru saja sama-sama mengambil lisensi A AFC di Thailand selama kurang lebih satu bulan pada awal Januari.

Arema FC dan Persib menginap di hotel yang sama sebagai persiapan babak 8 besar Piala Presiden 2017

Namun, keduanya tidak saling berhadapan. 

Persib turun lebih dulu kala mengalahkan 3-2 Mitra Kukar di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu (25/2/2017). Esoknya, Arema FC akan berhadapan dengan Sriwijaya FC pada Minggu (26/2/2017).

Sementara, dua tim lain yang menginap satu hotel adalah Pusamania Borneo FC dan Bhayangkara FC.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X