Juventus Tertahan di Friuli

By Anju Christian Silaban - Minggu, 5 Maret 2017 | 22:58 WIB
Leonardo Bonucci (19) mencetak gol tandukan saat Juventus bermain imbang 1-1 dengan tuan rumah Udinese pada partai lanjutan Serie A di Stadion Friuli, Minggu (5/3/2017).
MIGUEL MEDINA/AFP
Leonardo Bonucci (19) mencetak gol tandukan saat Juventus bermain imbang 1-1 dengan tuan rumah Udinese pada partai lanjutan Serie A di Stadion Friuli, Minggu (5/3/2017).

 Juventus bermain imbang 1-1 dengan tuan rumah Udinese pada partai lanjutan Serie A di Stadion Friuli, Minggu (5/3/2017).

Udinese sempat unggul lewat Duvan Zapata pada menit ke-37. Juventus baru membalas via tandukan Leonardo Bonucci pada menit ke-60.

Dicatat Lega Serie A, Juventus mampu menguasai 58 persen permainan dalam pertandingan ini. Hanya saja, penguasaan bola mereka berbanding terbalik dengan perolehan peluang.

Pasukan Massimiliano Allegri cuma melepaskan dua tembakan tepat sasaran dari empat usaha. Bandingkan dengan Udinese yang menebar delapan tembakan, enam di antaranya mengarah ke gawang Gianluigi Buffon.

Kebanyakan peluang Udinese tercipta melalui skenario serangan balik atau umpan langsung ke daerah pertahanan Juventus. Hal itu terlihat pada gol pertama.

Bola panjang dari Danilo Larangeira diterima Duvan Zapata di sisi kanan pertahanan Juventus. Pemilik nama terakhir mengelabui Leonardo Bonucci sebelum menggetarkan jala Buffon.

Bonucci membayar kegagalannya mengawal Zapata dengan sebuah gol lewat skenario bola mati pada pertengahan babak kedua.

Dari tendangan bebas, Dybala mengirimkan bola ke kotak penalti. Bonucci melakukan tandukan yang gagal diantisipasi oleh Orestis Karnezis.

Sisa 30 menit gagal dimanfaatkan Juventus untuk mencetak gol kedua. Skor 1-1 menutup pertandingan ini.

Hasil imbang tidak mengubah posisi Juventus di puncak tabel. Mereka mengoleksi 67 poin dari 27 laga atau membentangkan jarak delapan angka dengan AS Roma di bawahnya.


Editor :
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X