Arema FC Yakin Semakin Edan di Liga 1

By Sabtu, 18 Maret 2017 | 10:41 WIB
Bus dengan atap terbuka membawa para pemain dan pelatih Arema FC berkeliling di jalanan protokol Kota Malang saat konvoi trofi juara Piala Presiden 2017 pada Selasa (14/3/2017) siang.
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Bus dengan atap terbuka membawa para pemain dan pelatih Arema FC berkeliling di jalanan protokol Kota Malang saat konvoi trofi juara Piala Presiden 2017 pada Selasa (14/3/2017) siang.

Piala Presiden 2017 telah berakhir. Arema FC enggan larut dalam euforia juara dan mulai bersiap menyambut agenda-agenda uji coba berikutnya menjelang sepak mula Liga 1 yang mungkin bakal digelar bulan depan.

Penulis: Indra Citra Sena/Ovan Setiawan

Pelatih Arema, Aji Santoso, mengumpulkan kembali anak asuhnya yang telah selesai menjalani liburan selama beberapa hari dan memulai latihan pada Jumat (17/3/2017).

Dia juga akan menyelipkan sesi evaluasi Piala Presiden untuk membenahi kekurangan tim. Salah satu catatan penting Aji dari Piala Presiden adalah problem konsentrasi selama 90 menit.

Barisan pertahanan Arema sering kali kehilangan fokus dalam keadaan tertekan, ambil contoh laga versus Persija Jakarta (1-1; fase grup) dan Semen Padang (5-2; semifinal II).

Persamaan dari sepasang partai itu adalah kebobolan terlebih dulu sebelum Arema sukses membalas pada sisa waktu.

"Lini pertahanan kami memang menyimpan masalah tersendiri, tapi setiap pertandingan punya porsi tekanan yang selalu berbeda,” kata Aji.

Dengan modal awal juara Piala Presiden 2017, Aji toh cukup optimistis Arema bisa berkembang jauh lebih baik saat menapaki Liga 1. Upaya lanjutan ditempuh untuk memfasilitasi perbaikan konsentrasi para pemain di atas lapangan.

"Sebenarnya waktu saya membentuk tim ini sangat singkat, tapi puji syukur anak-anak cukup cepat dalam membangun kedekatan satu dengan yang lain. Hal ini sudah menjadi modal berharga buat Arema,” ujar Aji.

Baca Juga:


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X