Curhat Bertoldo soal Timnas Sampai Kewarganegaraan

By Ovan Setiawan - Jumat, 24 Maret 2017 | 12:35 WIB
Fellipe Bertoldo, perjalanannya di Arema FC harus berakhir karena status kewarganegaraan dicabut oleh Timor Leste.
OVAN SETIAWAN/JUARA.net
Fellipe Bertoldo, perjalanannya di Arema FC harus berakhir karena status kewarganegaraan dicabut oleh Timor Leste.

Fellipe Bertoldo tidak menyangka bahwa status kewarganegaraannya dicabut oleh Timor Leste. Menurutnya, hal tersebut aneh lantaran sebelumnya dia mendapatkan tawaran untuk membela tim nasional negara tersebut.

“Saya sangat terkejut dengan kabar ini. Sebelumnya, saya juga tidak menyangka,” ujar Fellipe seusai latihan di Lapangan Arhanud, Malang pada (23/3/2017).

“Mungkin ada masalah antara federasi dan AFC,” kata pemain berusia 26 tahun ini mencurahkan isi hatinya alias 'curhat'.

Bertoldo merupakan pemain yang dinaturalisasi oleh Timor Leste dari Brasil, sehingga secara otomatis pencabutan kewarganegaraan itu berpengaruh terhadap kariernya di tim Arema FC.

Sebab, dia merupakan pemain yang mengisi slot asing Asia karena dianggap berpaspor Timor Leste.

Bertoldo masih bisa bernapas lega karena kariernya masih bisa berlanjut. Hanya saja dia harus menggunakan paspor Brasil. Sebagai syarat, pemain yang pernah membela Mitra Kukar itu harus lebih dulu keluar dari Indonesia.

“Kalau memakai paspor Brasil, saya masih bisa melanjutkan karier,” ucapnya.

Status Bertoldo kini tengah dikembalikan lagi oleh manajemen Arema FC kepada agennya. Hal tersebut sesuai dengan klausul yang sudah disepakati di awal.

Namun demikian, setelah dilepas oleh Arema FC Bertoldo justru banjir tawaran. Kabarnya, Persela, Persija, dan klub lainnya di Indonesia sudah melakukan kontak dengan agen Bertoldo.

Baca Juga:

Bagi Arema FC, kehilangan Bertoldo merupakan kerugian besar karena pemain dengan bentuk tubuh sedikit tambun ini sudah menyatu dengan karakter tim Singo Edan.

Sebagai gelandang, Bertoldo mampu menjadi penyeimbang di lini tengah. Umpan-umpan akurat serta gaya dribel yang menawan membuatnya menjadi bagian penting Arema FC dalam merengkuh gelar juara Piala Presiden 2017.

“Saya sebenarnya sudah nyaman bermain dengan Arema. Kami sudah seperti keluarga,” ucap Bertoldo, yang didatangkan oleh manajemen Arema FC bersamaan dengan bek tengah asal Brasil, Arthur Cunha, ini.

Bertoldo merupakan satu di antara 9 pemain yang dirilis oleh Timor Leste karena masalah kewarganegaraan.

Kini, selepas Bertoldo dipastikan tak lagi memperkuat Arema FC, manajemen tengah berupaya mendatangkan pemain lain asal Asia. Namun, klub masih bungkam soal siapa pemain tersebut.


Editor : Beri Bagja
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X