Valencia VS Deportivo, Akankah Gawang Tuan Rumah Kebobolan?

By Minggu, 2 April 2017 | 14:20 WIB
Ekspresi pelatih Valencia, Salvador Gonzalez Marco alias Voro, dalam pertandingan La Liga 2016-2017 menghadapi Barcelona di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, pada Minggu (19/3/2016).
LLUIS GENE/AFP
Ekspresi pelatih Valencia, Salvador Gonzalez Marco alias Voro, dalam pertandingan La Liga 2016-2017 menghadapi Barcelona di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, pada Minggu (19/3/2016).

Selain itu, satu lagi bek tengah Valencia asal Tunisia, Aymen Abdennour, absen karena cedera saat dipanggil masuk skuat Tunisia.

Abdennour bahkan tidak bisa memperkuat Tunisia, Selasa (28/3), untuk beruji coba melawan Maroko.

Sebelumnya, pada uji coba melawan Kamerun (24/3), Abdennour hanya bermain 60 menit.

Voro Gonzalez, pelatih Valencia, mengharapkan Abdennour bisa pulih, sebagai pengganti untuk Mangala.

Namun, kalau belum pulih pada saatnya, maka Voro akan menurunkan Aderlan Santos untuk berpasangan dengan Ezequiel Garay.

Tinggal dua bek tengah itu yang tersedia. Pertahanan Valencia akan diuji oleh pasukan Deportivo La Coruna.

Sejak menunjuk Pepe Mel menjadi pelatih pada akhir Februari lalu, dalam empat pertandingan terakhir di La Liga, Deportivo bisa menang dua kali. Sisanya masing-masing satu kali seri dan kalah.

Bahkan, Deportivo membuat kejutan dengan menang 2-1 atas tamunya, Barcelona (12/3).

Namun, Deportivo harus kalah dari Celta Vigo sebelum jeda kompetisi untuk pertandingan tim nasional, sehingga posisinya merosot lagi menjadi ke-16.

 


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X