Profil Tim Liga 1 2017: Persib, Pertahankan Gelar

By Jumat, 14 April 2017 | 21:22 WIB
Pemain belakang Persib berusaha mengadang tendangan Marcel Sacramento saat Persib Bandung vs Semen Padang pada pertandingan perebutan juara ketiga Piala Presiden 2017 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (11/3/2017). Persib memenang 1-0 melalui gol Atep Rizal.
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET
Pemain belakang Persib berusaha mengadang tendangan Marcel Sacramento saat Persib Bandung vs Semen Padang pada pertandingan perebutan juara ketiga Piala Presiden 2017 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (11/3/2017). Persib memenang 1-0 melalui gol Atep Rizal.

"Tim ini memiliki kedalaman skuat yang baik sehingga memudahkan saya untuk mengutak-atik komposisi tim," ujar Djanur.

Ia menilai hadirnya sejumlah pemain bintang akan berdampak positif bagi tim asuhannya. Meski usianya sudah di atas 30 tahun, Essien dan Cole masih menunjukkan kelasnya sebagai pemain level atas Eropa.

"Kedua pemain ini tinggal membenahi kondisi fisiknya. Jika tingkat kebugarannya sudah sama dengan pemain lain, saya percaya mereka akan berkontribusi besar buat tim," jelasnya.

Baca Juga:

Ramah

Terkait adaptasi Essien dan Cole, Djanur senang lantaran dua nama itu cepat membaur dengan pemain Persib lainnya. Selain itu, kedua pemain tersebut juga mau bekerja keras memulihkan kondisi fisik.

Kapten Persib, Atep, menyambut positif kehadiran dua eks bintang Liga Inggris itu. Apalagi Essien dan Cole sikapnya bersahabat.

"Meskipun memiliki nama besar, mereka tidak memosisikan dirinya sebagai pemain bintang. Keduanya ramah dan cepat akrab," ucap Atep.

Ia mengaku tak sabar ingin mengarungi kompetisi musim ini dengan skuat anyar Maung Bandung.

Pelatih: Tuntutan Djanur Makin Berat


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X