Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lebih Baik Real Madrid Cadangkan Ronaldo?

By Beri Bagja - Jumat, 28 April 2017 | 09:05 WIB
Ekspresi penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, setelah gagal menjebol gawang Barcelona dalam partai Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, 23 April 2017.
GONZALO ARROYO MORENO/GETTY IMAGES
Ekspresi penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, setelah gagal menjebol gawang Barcelona dalam partai Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, 23 April 2017.

Kemenangan 6-2 Real Madrid di markas Deportivo La Coruna, Rabu (26/4/2017), menunjukkan Los Blancos tetap bisa menang telak saat megabintang mereka, Cristiano Ronaldo, berhalangan main.

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, tak mencantumkan nama Cristiano Ronaldo dalam susunan pemain lawan Deportivo.

Skuat El Real pun minus top scorer mereka musim ini dengan catatan 19 gol di La Liga 2016-2017. Meski demikian, pasukan Zidane tetap mengerikan.

Sumbangan gol-gol Alvaro Morata, James Rodriguez (2), Lucas Vazquez, Isco, dan Casemiro ke gawang Depor menegaskan tetap ada denyut kehidupan di Los Blancos tanpa CR7.

Denyutan itu bahkan lebih kencang. Dari segi hasil akhir, Real Madrid sangat cemerlang ketika Ronaldo absen.

Dalam 13 partai tanpa bintang berusia 32 tahun itu, El Real menyapu 12 laga dengan kemenangan dan hanya sekali imbang!

Rapor tersebut berlaku di semua ajang musim ini. Satu-satunya hasil seri diperoleh ketika Real Madrid bermain imbang 3-3 dengan Sevilla di leg kedua babak 16 besar Copa del Rey (12/1/2017).

Khusus di La Liga, Ronaldo absen pada delapan pertandingan. Semuanya berujung tripoin.

Tanpa maksud menepikan jasa CR7, kalau rapor di atas kertas dijadikan patokan, apakah Zidane lebih baik mencadangkan Ronaldo saja?

Ketika dia absen, produktivitas tim terbukti tersebar lebih merata.

Penyerang lokal yang selama ini rutin jadi pelapis, Alvaro Morata, punya space buat unjuk gigi. Pemuda Spanyol berusia 24 tahun ini mencetak 7 gol dari 8 partai Madrid di liga tanpa Ronaldo. 

Musim ini Morata mengoleksi total 18 gol di semua ajang, cuma kalah dari Ronaldo (31 gol). Selain Morata, James Rodriguez juga bisa diandalkan sebagai sumber gol alternatif.

James mencetak lima gol ketika CR7 berhalangan tampil di lapangan. Begitu pun Isco, yang menjadi otak kreativitas El Real dari lini kedua.

"Berkat" absennya Ronaldo pula Marco Asensio bisa mencetak 2 dari 3 gol miliknya di Liga Spanyol musim ini.

Striker muda berusia 23 tahun, Mariano Diaz, juga mencetak gol satu-satunya sejauh ini ketika CR7 istirahat di laga Madrid kontra Deportivo, Oktober lalu (3-2).

Baca Juga:

Memang patut dicatat bahwa partai-partai yang dijalani El Real tanpa Ronaldo lebih banyak terjadi ketika meladeni tim yang seharusnya bisa mereka kalahkan di atas kertas.

Akan tetapi, keraguan soal konsistensi ketajaman CR7 muncul saat menjalani dua partai berat terakhir.

Eks pemain termahal di dunia itu gagal menolong timnya menang dan tanpa mencetak gol ke gawang Atletico Madrid (1-1) serta Barcelona (2-3).

Pelatih Zidane menolak menekankan hubungan antara performa Madrid tanpa atau dengan Ronaldo. Menurutnya, semua pemain yang diturunkan sama pentingnya.

"Bagi saya, tak ada tim A dan tim B. Kami semua berjuang dalam kapal yang sama. Mereka yang bermain sering juga tampil baik, bukan berarti penampilannya jelek," kata Zidane, dikutip Sky Sports.

Partai Real Madrid tanpa Cristiano Ronaldo di La Liga 2016-2017

  • vs Deportivo 6-2 (Gol Madrid: Morata, James [2], Lucas, Isco, Casemiro)
  • vs Gijon 3-2 (Isco [2], Morata)
  • vs Leganes 4-2 (James, Morata [3])
  • vs Eibar 4-1 (Benzema [2], James, Asensio)
  • vs Deportivo 3-2 (Morata, Diaz, Ramos)
  • vs Espanyol 2-0 (James, Benzema)
  • vs Celta 2-1 (Morata, Kroos)
  • vs Sociedad 3-0 (Bale [2], Asensio)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X