Messi Tertinggal Rp 172 Miliar dari Ronaldo

By Anju Christian Silaban - Kamis, 8 Juni 2017 | 10:26 WIB
Cristiano Ronaldo (kiri) dan Lionel Messi bersua pada malam penghargaan Ballon d'Or di Zurich, 11 Januari 2016.
FABRICE COFFRINI/AFP
Cristiano Ronaldo (kiri) dan Lionel Messi bersua pada malam penghargaan Ballon d'Or di Zurich, 11 Januari 2016.

 Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, mengungguli koleganya di Barcelona, Lionel Messi, dalam daftar pesepak bola dengan penghasilan terbesar versi Forbes.

Ronaldo meraup 71,8 juta poundsterling (sekitar Rp 1,2 triliun) dalam 12 bulan terakhir. Nilai tersebut tidak cuma mencakup gaji di Real Madrid, tetapi juga penghasilan di luar sepak bola.

Berbekal nilai tersebut, Ronaldo juga memuncaki daftar atlet paling makmur dalam satu tahun terakhir.

Terbentang jarak sepuluh juta poundsterling (sekitar Rp 172 miliar) antara Ronaldo dengan Messi, yang menempati urutan ketiga.

Di antara Messi dan Ronaldo, terselip pebasket Cleveland Cavaliers, LeBron James, dengan penghasilan hingga 66,6 juta poundsterling.

Baca: Gocekan Memukau Anak Ronaldo Saat Real Madrid Juara Liga Champions

Kehadiran Ronaldo, LeBron James, dan Messi di daftar tiga teratas merupakan sebuah catatan baru. Sebab, untuk edisi sebelumnya, zona tersebut diisi pegolf Tiger Woods dan petinju Floyd Mayweather.

Woods kini bertengger di peringkat ke-17. Adapun Mayweather gagal masuk daftar karena sama sekali tidak menjalani pertarungan dalam 12 bulan terakhir.

Untuk daftar kali ini, Forbes merilis seratus atlet. NBA mendominasi dengan mengirimkan 32 wakil mereka. Di bawahnya, ada baseball dengan 12 pemain.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : forbes


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X