Piala Konfederasi: Bersiap Samai Koleksi Kocsis

By Minggu, 18 Juni 2017 | 03:15 WIB
Penyerang Portugal, Cristiano Ronaldo, saat mengikuti latihan tim di Kazan sebagai persiapan menjelang laga Piala Konfederasi 2017, (15/6/2017).
ROMAN KRUCHININ/AFP
Penyerang Portugal, Cristiano Ronaldo, saat mengikuti latihan tim di Kazan sebagai persiapan menjelang laga Piala Konfederasi 2017, (15/6/2017).

Cristiano Ronaldo, dengan perpaduan bakat dan kerja keras, mengakrabi prestasi. Selain untuk klub yang ia bela, prestasi juga diraih Ronaldo untuk karier pribadi.

Penulis: Christian Gunawan

Portugal mencoba meraih trofi lagi di Piala Konfederasi 2017. Sambil berusaha mengangkat Portugal seperti di Euro 2016, Ronaldo masih dapat memperpanjang pencapaian pribadinya perihal gol di timnas.

Sebelum Piala Konfederasi, Ronaldo mencetak dua gol ke gawang Latvia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2018. Dwigol di laga Grup B zona Eropa itu membawa koleksi gol pria berusia 32 tahun itu untuk Portugal menjadi 73 gol dalam 193 pertandingan.

Baca Juga:

Dengan koleksi gol itu, Ronaldo menjadi pemain tersubur kesembilan di dunia untuk urusan gol timnas. Catatan CR7 masih jauh dari rekor 109 gol yang dibikin legenda hidup Iran, Ali Daei.

Akan tetapi, untuk sekadar naik peringkat sepertinya bukan hal berat buat Ronaldo. Khusus di Eropa, jumlah gol Ronaldo adalah yang ketiga terbanyak.

Dua pencetak gol terbanyak di timnas negara Benua Biru adalah dua pemain legendaris yang sama-sama berasal dari Hungaria, yakni Ferenc Puskas (84 gol, terproduktif kedua di dunia setelah Daei) dan Sandor Kocsis, yang telah menorehkan 75 gol.

Ya, dua gol lagi, Ronaldo akan menyamai torehan Kocsis di Eropa, atau sekaligus Kocsis dan Bashar Abdullah (Kuwait) di dunia. Saat ini, Ronaldo juga hanya defi sit empat gol dari pemain legendaris dunia asal Brasil, Pele.

Sangat mungkin dua atau bisa jadi lebih banyak gol itu akan hadir di Piala Konfederasi 2017, saat Portugal yang dibela Ronaldo berlaga di ajang antarjawara benua sebagai kampiun Eropa.


Penyerang Portugal, Cristiano Ronaldo, melakukan selebrasi seusai mencetak gol kedua timnya saat melawan Andorra dalam laga Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Stadion Aveiro Municipal, Aveiro, Portugal, (7/10/2016).(OCTAVIO PASSOS/GETTY IMAGES)

Mengingat Piala Konfederasi adalah ajang yang bisa dianggap tak terlalu serius, peluang Ronaldo menambah pundi-pundi golnya menjadi lebih besar di Rusia.

Ronaldo sudah mencetak 12 gol di putaran final ajang antarnegara. Dua di antara selusin gol di turnamen itu ia cetak di Euro 2004, yang digelar di Portugal, sehingga bisa dihitung sebagai gol kandang.

Efek lanjutan gol Ronaldo di Rusia 2017, bila ia bisa melakukannya, adalah perbaikan torehan. Penyerang Real Madrid itu berkesempatan memperbaiki rasio gol timnas dalam turnamen di tempat netral, yang cuma 0,36 gol per laga (10 gol dari 28 partai). Rasio gol per partai keseluruhan Ronaldo saat ini 0,53 gol.

Menjauh

Menyangkut gol dan timnas demi mengincar prestasi tim atau pribadi, Ronaldo bisa “memanfaatkan” Lionel Messi sebagai pelecut tambahan. Mantan pemain Sporting dan Manchester United itu bisa menyasar peningkatan reputasi di timnas untuk mengungguli rival terbesarnya dalam pengumpulan trofi , dari La Liga sampai Ballon d’Or, itu.


Striker Portugal, Cristiano Ronaldo (kiri), memperhatikan penyerang Inggris, Wayne Rooney (kanan), saat meninggalkan lapangan seusai mendapat kartu merah dalam laga perempat final Piala Dunia 2006 di Stadion Gelsenkirchen, (1/7/2006).(ADRIAN DENNIS/AFP)

Kapten Argentina tersebut menjadi pemain yang masih aktif penguntit terdekat Ronaldo untuk urusan gol timnas. Messi baru mengemas 58 gol buat Argentina.

Jika dipersempit lagi ke Eropa, pemain aktif terdekat dengan koleksi Ronaldo adalah Wayne Rooney. Penyerang Inggris yang pernah menjadi rekan setim Ronaldo di Man. United itu mencetak 53 gol untuk timnas Inggris.


(ANDREAS JOEVI/JUARA.NET)


Editor : Estu Santoso
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.777


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X