Derbi Birmingham dalam Perburuan John Terry

By Minggu, 18 Juni 2017 | 14:25 WIB
Bek tengah Chelsea, John Terry, merayakan keberhasilan timnya menjuarai Premier League seusai laga kontra Sunderland di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, pada 21 Mei 2017.
CLIVE ROSE/GETTY IMAGES
Bek tengah Chelsea, John Terry, merayakan keberhasilan timnya menjuarai Premier League seusai laga kontra Sunderland di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, pada 21 Mei 2017.

Bukan hanya Birmingham City yang meminati John Terry. Aston Villa, rival satu daerah Birmingham, juga meminati mantan kapten Chelsea itu. 

Dilansir dari Birmingham Mail, manajer Aston Villa Steve Bruce dan putranya Alex terlihat menikmati cuaca hangat Portugal dengan bermain golf bersama John Terry

Hal itu tampak dari foto yang diunggah Terry via akun Instagram pribadinya. Tampak pula Paul Nicholss, agen Terry. 

“Hari yang indah di Monte Rei,” tulis Terry di postingan tersebut. 

Menariknya, pada Mei lalu ketika Terry memutuskan pergi dari Chelsea, manajemen Aston Villa bersikap cuek. 

 

Great day at Monte Rei Thank you @montereiresort #Eligo Well played @4alexbruce #Steve #Nico

A post shared by John Terry (@johnterry.26) on

 

CEO Keith Wyness mengatakan akan sulit bagi Aston Villa yang berlaga di kasta kedua merekrut Terry. 

“Kami bisa jadi masuk menjadi target klub baru Terry. Namun, saya pikir, kami bukan menjadi solusi yang tepat bagi Terry,” kata Wyness. 

Dengan munculnya foto bersama manajer Steve Bruce, Aston Villa tampaknya kembali berupaya mengejar tanda tangan Terry. 

Baca juga: Pemain Real Madrid Tolak Transfer Messi

Bek berusia 36 tahun itu memang menjadi incaran sejumlah klub Premier League, sebut saja AFC Bournemouth dan West Bromwich Albion. 

Akan tetapi, klub kasta kedua atau Divisi Championship juga ada yang menaruh minat. Dua di antaranya adalah klub rival satu daerah, Birmingham City dan Aston Villa. 


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Birmingham Mail


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X