Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Semangat PSMS Berlipat Menghadapi Putaran Kedua

By Rabu, 19 Juli 2017 | 11:59 WIB
Skuat PSMS Medan diharapkan lebih kuat dalam mental, fisik bertanding di putaran kedua.
ABDI PANJAITAN/JUARA.net
Skuat PSMS Medan diharapkan lebih kuat dalam mental, fisik bertanding di putaran kedua.

Pemain PSMS Medan menyadari bahwa putaran kedua tak semudah putaran pertama. Pada putaran kedua, mereka harus beruntun melakoni partai tandang sehingga membutuhkan kesiapan fisik dan mental bertanding yang lebih.

Selain itu, semangat yang berlipat ganda juga sangat dibutuhkan. Bermacam tekanan diperkirakan akan datang dari suporter lawan dan keputusan-keputsan wasit di lapangan.

"Bagi saya, putaran kedua pasti lebih sulit. Pertama, klub lawan sudah menambah pemain. Fisik dan mental bertanding juga harus kami matangkan," kata Suhandi, gelandang serang PSMS Medan asal Bandung.

Karena itulah, antisipasi diperlukan. Mulai dari mempersiapkan dan menjaga stamina hingga tidak cepat terpancing emosi.

"Terakhir ini kami banyak mendapatkan berita dan video-video soal wasit dari medsos. Intinya fisik yang prima akan mampu mengontrol permainan dan mental kita di lapangan," kata Suhandi. 

Selain membutuhkan mental dan fisik, PSMS Medan juga diharapkan mampu menjaga kekompakan tim yang dianggap menjadi kekuatan tim.

"Semoga kebersamaan dan kekompakan tim tetap terjaga. Putaran kedua ini away semua. Butuh disiplin lebih tinggi lagi," kata Derry Herlangga, pemain bertahan PSMS Medan asal Jakarta.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X