Timnas U-16 Malaysia Cetak Empat Gol dan Tembus Semifinal Piala AFF

By Selasa, 18 Juli 2017 | 21:18 WIB
Stadion Chonburi di Thailand yang akan menggelar laga semifinal Piala AFF U-15 2017 pada 20 Juli 2017.
Twitter @AFFPresse
Stadion Chonburi di Thailand yang akan menggelar laga semifinal Piala AFF U-15 2017 pada 20 Juli 2017.

16 Malaysia sukses menembus semifinal Piala AFF U-15 2017. Pada pertandingan terakhir fase penyisihan Grup B, anak asuh Raja Azlan Shah mencetak empat gol untuk lolos ke babak empat besar.

Main di Stadion Campus IPE, Chonburi, Thailand, pada Selasa (18/7/2017) petang, timnas U-26 Malaysia tampil cukup percaya diri. Bahkan, mereka sempat terlalu over percaya diri.

Timnas U-16 Malaysia pada laga ini menang 4-2 atas timnas U-16 Kamboja. Namun, gol pertama Malaysia baru tercipta pada menit ke-21 melalui sontekan Muhammad Amirul Azzim Ruzki.

Baca juga:

Pada menit ke-30, Muhammad Danial Amali sukses menggandakan keunggulan pasukan Negeri Jiran. Skor 2-0 untuk timnas U-16 Malaysia bertahan sampai jeda.

Pada babak kedua, Kamboja langsung memperkecil skor saat laga baru masuk menit ke-47. Gol timnas U-16 Kamboja dicetak oleh striker Sieng Chanthea.

Timnas U-16 Kamboja pun sukses menyamakan skor pada menit ke-70. Gol mereka dicetak oleh Bunthoeun Bunnarong.

Skor imbang, timnas U-16 Malaysia pun berusaha bangkit setelah bobol dua kali. Akhirnya, Muhammad Amirul Ashrafiq Hanifah mencetak gol dalam waktu 10 menit untuk membuat timnya kembali unggul.

Gol Amirul tercipta pada menit ke-72 dan 82’. Tiga poin ini membuat timnas U-16 Malaysia mengumpulkan 12 poin dan jadi runner-up Grup B lalu menantang Thailand di semifinal.

Pada semifinal lain, juara Grup B, Vietnam bersua tim posisi dua Grup A, Australia. Semifinal Piala AFF U-15 edisi 2017 berlangsung pada 20 Juli 2017.

 


Editor : Estu Santoso
Sumber : AseanFootball.org


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X