Selain AS Terbuka, Nadal Juga Mencatat Minimal 50 Kemenangan di Sini

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 5 September 2017 | 18:07 WIB
Petenis Spanyol, Rafael Nadal, melambaikan tangan ke arah penonton seusai memenangi laga atas Alexandr Dolgopolov (Ukraina), pada babak keempat turnamen AS Terbuka yang berlangsung di Arthur Ashe Stadium, Flushing Meadows, New York, Amerika Serikat (AS), Senin (4/9/2017) malam waktu setempat atau Selasa dini hari WIB. Nadal menang dengan skor 6-2, 6-4, 6-1.
CLIVE BRUNSKILL/AFP PHOTO
Petenis Spanyol, Rafael Nadal, melambaikan tangan ke arah penonton seusai memenangi laga atas Alexandr Dolgopolov (Ukraina), pada babak keempat turnamen AS Terbuka yang berlangsung di Arthur Ashe Stadium, Flushing Meadows, New York, Amerika Serikat (AS), Senin (4/9/2017) malam waktu setempat atau Selasa dini hari WIB. Nadal menang dengan skor 6-2, 6-4, 6-1.

Petenis tunggal putra nomor satu dunia asal Spanyol, Rafael Nadal, terus melaju pada turnamen AS Terbuka 2017 yang berlangsung di Flushing Meadows, New York, Amerika Serikat (AS), 28 Agustus-10 September.

Langkah Nadal merengkuh gelar juara AS Terbuka untuk kali ketiga masih terjaga seiring dengan kemenangannya atas Alexandr Dolgopolov (Ukraina) pada babak keempat, Senin (4/9/2017) malam waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.

Pada laga yang berlangsung di Arthur Ashe Stadium itu, Nadal menang dengan skor 6-2, 6-4, 6-1.

Baca juga:

Selain mengantar ke perempat final, kemenangan Nadal atas Dolgopolov juga membuahkan rekor personal selama beraksi pada AS Terbuka.

Petenis 31 tahun itu kini tercatat telah memenangi 50 laga di Flushing Meadows.

Rekor personal tersebut bukanlah yang pertama dicatat Nadal. Sebelumnya, Nadal sudah pernah membukukan hal serupa pada enam turnamen lain.

Tahun ini bisa dibilang menjadi salah satu tahun terbaik Nadal. Sebelum membukukan 50 kemenangan pada AS Terbuka, dia sudah lebih dulu menulis sejarah dengan meraih titel ke-10 Prancis Terbuka.

Secara keseluruhan, Nadal tercatat memenangi laga di Roland Garros sebanyak 79 kali, paling banyak dibanding jumlah kemenangan yang dibukukannya pada turnamen-turnamen lain.

Berdasarkan data dari ATP Media Info, setelah Prancis Terbuka, jumlah kemenangan laga paling banyak yang diraih Nadal terjadi pada turnamen Monte Carlo Masters.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Twitter/ATPWorldTour


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X