Rio Haryanto Tuntaskan Tes Pramusim Formula E di Valencia

By Nugyasa Laksamana - Selasa, 3 Oktober 2017 | 23:02 WIB
Pebalap Indonesia, Rio Haryanto, saat menjalani tes pramusim Formula E di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Selasa (3/10/2017).
LAT IMAGES/MOTORSPORT.COM
Pebalap Indonesia, Rio Haryanto, saat menjalani tes pramusim Formula E di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Selasa (3/10/2017).

Pebalap Indonesia, Rio Hayanto, telah menuntaskan tes Formula E perdananya di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Selasa (3/10/2017).

Bagi pemuda asal Solo tersebut, tes pramusim Formula E di Valencia juga merupakan kemunculan pertamanya di lintasan balap mobil setelah kali terakhir tampil pada balapan Formula 1 (F1) GP Jerman yang berlangsung pada tahun lalu.

Dilansir JUARA.net dari Motorsport.com, tes pramusim ini terbagi dalam dua sesi. Rio tercatat melahap 30 putaran dengan menggunakan mobil Spark SRT_01E.

"Saya belum pernah balapan lagi di kejuaraan lain. Saya masih melakukan karting untuk menjaga ritme," kata Rio.

Baca juga:

"Dengan mobil ini, sulit untuk membuat rem bekerja. Tiba-tiba, Anda sampai pada suatu titik di mana bagian belakang mobil mulai panas setelah tiga hingga empat putaran," tutur dia.

Rio mengaku senang dengan apa yang telah dijalaninya. Setidaknya, tes ini telah memberikan gambaran mengenai cara kerja mobil listrik Formula E.

"Saya merasa sangat puas dengan apa yang saya dapatkan hari ini. Tes berjalan mulus. Saya tak melakukan kesalahan dan saya bisa menjalani putaran sebanyak mungkin," tutur dia.

Rio mendapatkan kesempatan untuk menjajal mobil Formula E dari Alejandro Agag yang menjabat sebagai CEO ajang tersebut.

Bagi Rio, Agag bukanlah orang baru. Pada ajang GP2 2013, Rio pernah menjadi bagian dari tim milik Agag.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Motorsport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X