Tekad Stapac Jakarta untuk Kalahkan Satria Muda pada Semifinal Perbasi Cup 2017

By Imadudin Adam - Kamis, 9 November 2017 | 16:53 WIB
Garuda Bandung vs NSH Jakarta memperebutkan peringkat tujuh dan delapan di hari keempat Perbasi Cup 2017, Kamis (9/11/2017) di Kelapa Gading, Jakarta.
IMADUDIN ADAM/BOLASPORT.COM
Garuda Bandung vs NSH Jakarta memperebutkan peringkat tujuh dan delapan di hari keempat Perbasi Cup 2017, Kamis (9/11/2017) di Kelapa Gading, Jakarta.

Stapac Jakarta akan menghadapi lawan tangguh yaitu Satria Muda pada semifinal Perbasi Cup 2017, Kamis (9/11/2017) mulai pukul 19.00 WIB.

Laga ini akan digelar di BritAma Hall, Kelapa Gading, Jakarta.

Untuk menghadapi lawan setangguh Satria Muda, tentunya Stapac memiliki persiapan khusus.

Hal ini diungkapkan oleh sang pelatih, Ramos Geraldo Villalon.

"Kami siap melawan SM. Tadi ada latihan penyesuaian (adjusment) untuk menghadapi SM," tutur Ramos kepada Bolasport.com.

"Jika anak-anak Stapac bisa pakai adjusment itu, semoga kami bisa kalahkan SM," ujar Ramos.

Stapac Jakarta mengaku optimistis menang meskipun mereka sadar bahwa ini adalah laga yang sulit.

Bahkan pelatih Stapac Jakarta, Ramos Geraldo Villalon mengakui ada beberapa pemain Satria Muda yang diwaspadai.

"Tentu saja mereka punya pemain-pemain berbahaya seperti Arki, Dodo, Juan, Kevin, dan Avan," kata Ramos ketika dihubungi Bolasport.com.

Untuk meredam kemampuan mereka, Stapac Jakarta punya cara khusus.

"Caranya, kami akan melakukan penyesuaian (adjusment). Lihat saja nanti," tutur pelatih asal Filipina itu.

Stapac saat ini sedang dalam tren positif dalam mengarungi persaingan pada Perbasi Cup 2017.

Apalagi dua pemain asing mereka yaitu Dominique Williams dan Nate Barfield sudah menemukan pola permainan yang pas.


 


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X