Thailand Lakukan Banyak Perubahan demi Capai Target pada Piala Thomas-Uber 2018

By Delia Mustikasari - Sabtu, 6 Januari 2018 | 16:29 WIB
Pasangan ganda campuran Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, berpose dengan medali emas yang mereka raih dari nomor perorangan SEA Games Kuala Lumpur 2017.
ADEK BERRY/AFP PHOTO
Pasangan ganda campuran Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, berpose dengan medali emas yang mereka raih dari nomor perorangan SEA Games Kuala Lumpur 2017.

Presiden Asosiasi Bulu Tangkis Thailand (BAT) Khunying Patama Leeswadtrakul berharap para pemain Negeri Gajah Putih di semua sektor mampu menembus peringkat 10 besar dunia tahun ini demi meraih kesuksesan pada Piala Thomas-Uber 2018.

Thailand saat ini baru menempatkan tunggal putri, ganda putri, dan ganda campuran ke jajaran 10 besar dunia.

"Kami berharap tim putri setidaknya lolos semifinal. Mereka selalu tampil bagus di Piala Uber," kata Leeswadtrakul seperti dilansir JUARA.net dari Bangkok Post.

Tahun ini, Thailand menjadi tuan rumah putaran final Piala Thomas Uber yang akan digelar di Impact Arena, Muang Thong Thani, pada 20-27 Mei mendatang.

"Tapi, semua tergantung pada waktu juga. Saya pikir pemain dari semua negara top seperti Jepang, China, Korea Selatan, India, Malaysia, Indonesia dan Thailand akan saling mengalahkan satu sama lain," ujar Leeswadtrakul.

"Dengan bermain di rumah sendiri,dukungan penonton pasti akan membantu karena ini tidak hanya akan memberi dorongan kepada pemain, tetapi juga membuat lawan-lawan kami di bawah tekanan," tutur Leeswadtrakul.

Dalam sejarah penyelenggaraan Piala Uber, Thailand belum pernah menjadi juara. Prestasi terbaik ditorehkan pada Piala Uber 2012 dengan menempati peringkat ketiga.

(Baca juga: Gelar pada Indonesia Open 2017 Paling Berkesan bagi Tontowi/Liliyana)

Adapun untuk tim Thomas Thailand, Leeswadtrakul tidak mengusung target terlalu tinggi.

"Kami harus mengakui bahwa tim putra kita masih jauh dari mampu menantang pusat kekuatan yang ada saat ini. Jadi, sampai ke babak kedua adalah target realistis kami," aku Leeswadtrakul.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Bangkokpost.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X