Inasgoc Siapkan Antisipasi jika Main Operation Center Diretas

By Nugyasa Laksamana - Rabu, 31 Januari 2018 | 21:38 WIB
Wakil Presiden Jusuf Kalla mengunjungi ruang Main Operation Center di Kantor Inasgoc, Jakarta, Rabu (31/1/2018).
INASGOC
Wakil Presiden Jusuf Kalla mengunjungi ruang Main Operation Center di Kantor Inasgoc, Jakarta, Rabu (31/1/2018).

Hal itu tak menjadi kekhawatiran Edy karena mereka telah menyiapkan backup (cadangan) sistem.

"Sampai hari ini kami kami sudah melakukan lima kali audit, berikutnya Maret setelah test event Asian Games 2018," ucap Edy.

"Nanti akan dievaluasi apa yang kurang sehingga tidak antiklimaks," ujar dia menambahkan.

(Baca juga: Asian Games 2018 - Soal Lalu Lintas, MOC Bekerjasama dengan TMC Polri)

Selain berkoordinasi dengan Menkominfo dan TMC Polri dalam mengoperasikan MOC, Inasgoc juga menggandeng Telkom terkait sinyal.

Terlebih lagi, MOC juga akan menjangkau beberapa venue yang ada di daerah, seperti venue paragliding di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor.

"Sinyal memang selalu menjadi isu, tetapi kami akan terus berkoordinasi dengan Telkom untuk diantisipasi dan diperkuat bandwidth-nya," ucap Edy.

MOC akan mulai dioperasikan pada ajang Asian Games 2018 Invitational Tournament (test event) yang berlangsung 8-15 Februari mendatang.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X