Rossi Tidak Sabar Balapan di Sirkuit Assen

By Muhammad Rizkaart Cendradiputra - Rabu, 26 Juni 2013 | 19:47 WIB
Valentino Rossi tidak sabar menghadapi GP Belanda.
Mirco Lazzari/Getty Images
Valentino Rossi tidak sabar menghadapi GP Belanda.

Valentino Rossi kini sedang sumringah, pasalnya, masalah rem yang sempat menghinggapi motornya kini sudah teratasi. Hal itu membuat ia optimistis meraih hasil positif di GP Belanda, Sabtu (29/6).

Pascamengikuti sesi tes di Aragon, Valentino Rossi mengaku telah menemukan solusi guna mengatasi masalah rem dan ban, yang sempat mengganggu performa The Doctor dalam memacu kuda besi di lintasan.

"Saya sangat senang dengan tes di Aragon dan saya tidak sabar untuk pergi ke Assen," kata Rossi seperti diwartakan situs resmi MotoGP.

"Pengaturan yang kami uji menunjukkan sisi positif dan sekarang saya merasa lebih nyaman dengan motor, terutama saat melakukan pengereman. Bagi saya itu merupakan langkah penting dan saya benar-benar ingin mencoba pengaturan baru di trek lain," lanjut rider asal Italia tersebut.

Kini, Rossi siap balapan di Sirkuit Assen, dimana ia telah menorehkan catatan lima kali kemenangan.

"Saya harap perbaikan ini akan membantu meraih hasil terbaik di sesi kualifikasi. Assen adalah trek yang bagus, saya menyukainya karena banyak kenangan bagus. Kami akan mencoba untuk membawa perasaan bagus ini ke trek dan motor untuk memperbaiki hasil kami," imbuh peraih enam kali juara dunia MotoGP itu.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X