Pemilik Liverpool Minta Saran United dan Arsenal

By Oka Akhsan M. - Kamis, 18 April 2013 | 15:28 WIB
Pemilik Liverpool, John W. Henry (kanan).
Ian Kington/Getty Images
Pemilik Liverpool, John W. Henry (kanan).

Direktur pemasaran Liverpool, Ian Ayre, mengungkapkan pemilik John W. Henry dan chairman Tom Werner pernah menghubungi Manchester United dan Arsenal untuk meminta saran bagaimana cara terbaik menjalankan sebuah klub sepak bola.

John W. Henry di bawah bendera Fenway Sports Group mengambil alih Liverpool pada Oktober 2010 setelah membelinya dari pemilik sebelumnya, Tom Hicks dan George Gillet.

Ian Ayre mengakui meski Henry dan Tom Werner memiliki pengalaman di bisnis olah raga dengan memiliki tim baseball Boston Red Sox, mereka masih mempelajari sepak bola dan meminta bimbingan dari dua klub paling sukses di era Premier League, Manchester United dan Arsenal.

"John dan Tom merupakan sosok yang sangat terbuka dalam melakukan pendekatan. Mereka bertanya kepada saya bagaimana jika mereka menghubungi David Gill di United dan Ivan Gazidis di Arsenal. Itu sehat. Mereka bisa mendapatkan pengetahuan umum dan bagaimana cara menjalankan bisnis di dunia sepak bola," kata Ian Ayre seperti dilansir Sports.

"Lebih baik memiliki seorang pemilik yang benar-benar tertarik dan mengerti tentang sepak bola ketimbang seseorang yang merasa pasti meraih kesuksesan karena telah melakukannya di baseball. Mereka menyisihkan banyak waktu untuk tim dan itu menjadi pertanda baik bagi Liverpool," ujar Ayre.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X