Nuri Sahin Boleh Pergi, Tapi Kaka Tidak

By Matias Purwanto - Kamis, 23 Agustus 2012 | 05:59 WIB
Jose Mourinho
Jeff Zelevansky/Getty Images
Jose Mourinho

Nasib gelandang Real Madrid, Nuri Sahin, musim 2012/2013 tampaknya belum menemui jalan terang. Namun, pelatih Los Blancos, Jose Mourinho, membuka peluang bagi klub Premier League untuk meminjam jasa pemain berusia 23 tahun tersebut.

Arsenal, Liverpool, dan Tottenham Hotspur merupakan tiga klub Premier League yang berpeluang besar meminjam Nuri Sahin. Tiga klub tersebut juga dikabarkan telah melakukan penawaran resmi untuk meminjam jasa Sahin.

Mourinho tidak peduli klub mana yang akan dipilih Sahin nanti. Baginya yang terpenting Sahin dapat belajar banyak dari masa peminjaman tersebut.

"Saya tidak peduli jika Sahin pergi ke Arsenal, Liverpool, atau Tottenham. Yang penting adalah ia dapat belajar menjadi pemain yang lebih berkarakter yang tidak dimilikinya saat ini," ujar mantan pelatih Chelsea tersebut seperti dilansir Sky Sports.

Sementara itu, Mourinho telah memastikan nasib Ricardo Kaka di Madrid. Setelah sempat dikabarkan akan merapa ke AC Milan, Mourinho dengan tegas tidak akan membiarkan Kaka pergi dengan status apapun seperti Sahin.

"Untuk Sahin kami memang memiliki prposal peminjaman. Tapi, untuk Kaka tidak ada proposal peminjaman bahkan penjualan. Ia akan tetap di Madrid," tuntasnya.


Editor : Matias Purwanto


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X