Hasil Thailand Masters 2024 - Wakil AS Jadi Korban, Sabar/Reza Ditunggu Duo yang Sangat Hormati Ahsan/Hendra

By Fiqri Al Awe - Selasa, 30 Januari 2024 | 17:06 WIB
Duo yang pernah ngaku semringah bisa melawan Ahsan/Hendra, Ondrej Kral/Adam Mendrek tunggu pasangan Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/ Moh. Reza Pahlevi Isfahani pada babak kedua Thailand Masters 2024. (TWITTER.COM/@BWFMEDIA)

JUARA.NET - Pasangan Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani ditunggu pasangan yang begitu menghormati Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Ondrej Kral/Adam Mendrek pada babak kedua Thailand Masters 2024.

Tiket babak kedua itu mereka amankan pada Selasa (30/1/2024) di Nimibutr Stadium, Bangkok.

Pasangan Republik Ceska tersebut menghadapi hadangan wakil Amerika Serikat, Vinson Chiu/Joshua Yuan.

Di atas kertas, mereka harusnya bisa memenangkan pertandingan ini, pasalnya mereka tercatat selalu menang pada tiga pertemuan sebelumnya.

Kral/Mendrek begitu menghormati sosok Ahsan/Hendra.

Hal itu terungkap saat mereka berkesempatan tanding dengan pasangan legenda Indonesia tersebut pada Arctic Open 2023, bulan Oktober lalu.

Meski kalah, keduanya senang bukan main karena bisa mencuri satu gim.

"Melawan legenda bulu tangkis seperti Ahan/Hendra adalah pengalaman luar biasa untuk kami. Bahkan saat berhasil mencuri satu gim dari mereka, itu sungguh berarti besar bagi kami dan secara umum untuk Republik Ceska," ungkap Mendrek

Mereka berdua memulai pertandingan dengan ciamik yakni menggondol enam angka beruntun.

Baca Juga: Hasil Thailand Masters 2024 - Digulung Unggulan Malaysia, Ganda Putra China Ambyar dalam 33 Menit