Ini Alasan Shavkat Rakhmonov Punya Rekor Lebih Menyeramkan dari Khamzat Chimaev

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 12 Desember 2023 | 09:00 WIB
Shavkat Rakhmonov mengalahkan Michel Prazeres dengan kuncian di UFC Vegas 30, Minggu (27/6/2021) WIB. (TWITTER @MMAMANIA)

Pada akhir pekan ini, Rakhmonov akan menghadapi tantangan besar untuk menjaga rekornya yang selalu menang finish.

Di UFC 296 pada 16 Desember mendatang, dia akan berhadapan dengan Stephen Thompson.

Jagoan veteran itu sudah bertarung 24 kali sejak 2010.

Hanya sekali Thompson mengalami kekalahan sebelum waktu pertarungan habis.

Jagoan berjulukan Wonder Boy itu kalah KO dari Anthony Pettis pada 2019.

Rival-rival elite lainnya macam mantan juara kelas welter, Tyron Woodley, atau Gilbert Burns dan Belal Muhammad tidak mampu menyelesaikan pertarungan melawan Thompson dengan cepat.