Hasil Bulu Tangkis Asian Games Malaysia Senasib Indonesia, Rexy Mainaky Bilang Begini

By Ananda Lathifah Rozalina - Sabtu, 30 September 2023 | 07:00 WIB
Rexy Mainaky

JUARA.NET - Hasil bulu tangkis Asian Games memastikan tim bulu tangkis Malaysia tumbang di awal kompetisi.

Tim bulu tangkis putra Malaysia berakhir menelan pil pahit sejak awal kompetisi Asian Games 2022 di nomor beregu.

Malaysia mau tak mau harus mengakui ketangguhan Korea Selatan dengan skor 1-3.

Malaysia membuka partai pertama dengan kekalahan tunggal putra andalan mereka Lee Zii Jia dari wakil Korea, Jeon Hyeok Jin.

Di partai kedua, Malaysia berhasl menyeimbangkan kondisi berkat kemenangan ganda putra andalan mereka, Aaron Chia/Soh Wooi Yik atas Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae.

Namun, di dua partai berikutnya Malaysia kembali gagal meraih kemenangan lewat Ng Tze Yong dan pasangan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Kekalahan Malaysia ini pun sangat disayangkan oleh kepala pelatih sektor ganda Malaysia, Rexy Mainaky menyayangkan kegagalan tersebut.

Meski begitu, ia mengakui jika pemain Korea memang bermain lebih baik dari anak didiknya.

"Sayang sekali karena kita sempat mengalahkan Korea tapi tidak bisa memanfaatkannya," kata Rexy.

"Kami mengincar setidaknya satu poin dari single tapi kami tidak bisa mencapainya di single terakhir."