SEJARAH HARI INI - Cristiano Ronaldo Cetak 5 Gol, Rekor Raul di Real Madrid Jadi Ampas

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 12 September 2023 | 06:00 WIB
Cristiano Ronaldo mencetak 5 gol dalam kemenangan 6-0 Real Madrid atas Espanyol untuk menjadi raja gol klub di La Liga, 12 September 2015. (TWITTER @SPORTSCENTER)

Ronaldo mencetak 5 gol dalam pertandingan itu!

Alhasil, di akhir laga, kapten Timnas Portugal itu sudah menjadi raja gol Real Madrid yang baru di Liga Spanyol.

Ronaldo telah mengoleksi 230 gol, dua gol lebih banyak dari rekor Raul.

Dalam laga melawan Espanyol itu, gol pertama Cristiano Ronaldo sudah tercipta pada menit ke-7.

Mengejar bola jauh dari Luka Modric, Ronaldo lolos dari jebakan offside untuk masuk ke kotak penalti Espanyol.

Dengan mudah dia kemudian melepaskan tembakan kaki kanan ke tiang jauh gawang Espanyol yang tak terjangkau kiper.

Gol kedua dicetak Ronaldo pada menit ke-17 lewat titik penalti setelah Gareth Bale dilanggar di area terlarang.

Tiga menit berselang, Bale memberikan umpan silang dari kiri yang diselesaikan Ronaldo dengan sepakan kaki kiri first time.

Ronaldo beralih fungsi menjadi pemberi assist untuk gol keempat Real Madrid yang dicetak Karim Benzema pada menit ke-28.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Lari Telanjang Kaki, Abebe Bikila Persembahkan Medali Emas Olimpiade Pertama buat Afrika