Belok dari Iman Tinju, Cucu Muhammad Ali Menang KO Ronde 1 Ditonton Francis Ngannou

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 17 Juni 2023 | 16:15 WIB
Cucu Muhammad Ali, Biaggio Ali Walsh, meraih kemenangan KO ronde pertama dalam ajang PFL 5, Jumat (16/6/2023) di Atlanta, Amerika Serikat. (TWITTER @MMAFIGHTING)

JUARA.NET - Salah satu cucu Muhammad Ali, Biaggio Ali Walsh, menunjukkan potensi besar di jagat MMA dengan sudah meng-KO lawan pada ronde pertama sebanyak 4 kali secara berturut-turut.

Legenda tinju kelas berat, Muhammad Ali, punya keturunan yang jalan hidupnya tidak jauh dari dunia pertarungan.

Anak perempuannya, Laila Ali, pernah menjadi juara dunia tinju kelas menengah super.

Keponakan Laila, Nico Ali Walsh, juga sekarang meniti karier sebagai petinju profesional di mana dia memiliki rekor tak terkalahkan, yaitu 8 kali menang dan sekali imbang.

Nico punya kakak yang juga memilih karier di olahraga pertarungan, yakni Biaggio Ali Walsh.

Namun, jalan Biaggio agak berbeda daripada bibi dan kakaknya.

Dia berbelok dari iman tinju yang mengalir kuat dalam DNA keluarganya dan memilih berkarier di bela diri campuran alias MMA, bukan tinju.

Biaggio Ali Walsh memperlihatkan potensi bisa menjadi jagoan MMA jempolan.

Pemuda berusia 24 tahun ini selalu meraih kemenangan dalam 4 penampilan beruntun.

Hebatnya lagi, kemenangan itu didapatkan cucu Muhammad Ali di ronde pertama.