Tendangan Tumit Langka di UFC 279 Ternyata Memang Sudah Dilatih Sebelumnya

By Fiqri Al Awe - Selasa, 13 September 2022 | 17:00 WIB
Irene Aldana meng-KO Macy Chiasson dengan serangan langka dalam hasil UFC 279, Minggu (11/9/2022) WIB di Las Vegas. (TWITTER @MMADISSECT)

JUARA.NET - Fakta menarik tentang tendangan tumit langka pada UFC 279 dibongkar oleh petarung yang menggunakan serangan tersebut, Irene Aldana.

Aldana melepaskan tendangan tumit yang membuat Macy Chiasson kalah KO pada Minggu (11/9/2022) WIB.

Pertarungan Aldana kontra Chiasson juga diluputi drama.

Bentrokan yang semula untuk kelas bantam dipindah ke kelas tangkapan 140 pound atau sekitar 63,5 Kg karena Chiasson tidak bisa memangkas berat badannya.

Setelah berunding dengan timnya, Irene Aldana akhirnya bersedia duel manggung di kelas tangkapan.

Duel berlangsung sengit, Aldana pada akhirnya berhasil menang dengan cara yang memukau.

Dalam posisi tiduran, jagoan asal Meksiko tersebut melepaskan tendangan tumit ke arah Chiasson yang berdiri di atasnya.

KO tendangan tumit dari posisi tiduran seperti ini cukup langka bahkan baru muncul sekali ini di UFC.

Menariknya, reaksi Chiasson yang seolah terkena tendangan di bagian ilegal sempat membuat Aldana bingung.