Islam Makhachev Disebut Keok dari Charles Oliveira pada Tiga Ronde Awal

By Fiqri Al Awe - Jumat, 22 Juli 2022 | 12:45 WIB
Calon lawan Islam Makhachev, Charles Oliveira, saat mempertahankan sabuk juara kelas ringan setelah mengalahkan Dustin Poirier dalam gelaran UFC 269, Minggu (12/12/2021) WIB di Las Vegas. (TWITTER @UFC)

Dia yakin Makhachev bakal kalah dengan metode finish entah itu pada ronde pertama, kedua, atau ketiga.

Baca Juga: Tak Minta Paket Lengkap Islam Makhachev-Khabib, Charles Oliveira Rugi Besar

"Saya kira Charles bakal menang," tukas Pimblett dilansir Juara.net dari Championat.com.

"Dia bakal menyelesaikan Makhachev pada tiga ronde awal."

"Keduanya adalah petarung yang luar biasa."

"Islam adalah jagoan yang taktis. Tetapi, dia belum menyamai Charles soal level lawannya."

"Islam belum bertarung dengan jagoan 10 besar dan dia langsung mendapatkan duel perebutan gelar," tambah jagoan UFC berjulukan The Baddy itu.

Jagat tarung memang terbagi menjadi dua kubu saat mengomentari wacana duel Islam Makhachev vs Charles Oliveira.

Saat Paddy Pimblett menjagokan Oliveira, petarung kelas bantam, Dominick Cruz, memilih menjadikan Makhachev sebagai gacoan.

Satu keunggulan Makhachev menurut Cruz datang dari gaya bertarungnya.