Honda Diminta Manfaatkan Absennya Marc Marquez untuk Kembangkan Sepeda Motor

By Fiqri Al Awe - Kamis, 21 Juli 2022 | 17:45 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada rangkaian MotoGP Prancis 2022 yang berlangsung di Sirkuit Bugatti, Le Mans, 13-15 Mei 2022. (DOK. MOTOGP.COM)

JUARA.NET - Absennya Marc Marquez pada MotoGP 2022 masih bisa menghasilkan berkah untuk tim Honda.

Hal inilah yang setidaknya dirasakan oleh pengamat balapan, Chicho Lorenzo dan Manuel Pecino.

Honda memang sedang angin-anginan sepanjang paruh pertama MotoGP 2022.

Setelah sempat membuat gebrakan dengan finis ke-3 di MotoGP Qatar 2022, mereka tak pernah memetik podium lagi.

Performa buruk tersebut bahkan membuat Honda kini menempati posisi terakhir dalam klasemen sementara kategori konstruktor.

Mereka tertinggal jauh dari Ducati yang memimpin sementara dengan 246 poin.

Masalah sepeda motor disinyalir sebagai salah satu penyebab buruknya penampilan Honda.

Menariknya, Chicho Lorenzo dan Manuel Pecino kompak meminta Honda memanfaatkan berkah di balik absennya pembalap MotoGP, Marc Marquez.

Pecino merasa Marquez bisa berperan aktif dalam memberikan masukan kepada teknisi Honda.