Bawa Kiamat buat Jagoan dengan Rekor Lebih Ngeri dari Khamzat Chimaev, Ricky Simon Sebut Nama Sean O'Malley

By Reinaldo Suryo Negoro - Senin, 18 Juli 2022 | 17:30 WIB
Ricky Simon mengalahkan Jack Shore di gelaran UFC Long Island (16/7/2022) (TWITTER.COM/COL_MRICE)

Simon sendiri memang cukup andal dalam menangani Jack Shore sejak duel dimulai.

Ricky Simon beberapa kali menembakkan takedown ke Jack Shore.

Petarung asal Oregon ini bahkan mampu menggendong Jack Shore kemudian membantingnya dengan keras seperti yang dilakukan Khamzat Chimaev kepada Li Jingliang di UFC 267.

Baca Juga: Gilbert Burns Menangi Duel Kontra Khamzat Chimaev, tetapi Bikin Juri Ragu

Kendati demikian, Jack Shore bukannya tanpa perlawanan.

Petarung 27 tahun ini beberapa kali melancarkan serangan berbahaya kepada Ricky Simon.

Akan tetapi, perlawanan Jack Shore ini akhirnya mampu diakhiri Ricky Simon di ronde kedua.

Sebuah bogem dari Ricky Simon di menit ketiga ronde kedua mampu membuat Jack Shore sempoyongan dan langsung roboh.

Simon tidak mau membuang kesempatan itu dan langsung saja menghujani Shore dengan bogem mentah susulan.