Ada Bayangannya, Islam Makhachev vs Charles Oliveira Dianggap Jadi Ajang Kembalinya Khabib

By Reinaldo Suryo Negoro - Senin, 18 Juli 2022 | 15:30 WIB
Khabib Nurmagomedov, tak kuasa menahan tangis setelah menang atas Justin Gaethje di UFC 254, Minggu (25/10/2020). (TWITTER @LGS_MMA)

JUARA.NET - Kamil Gadzhiev berkomentar tentang bayang-bayang Khabib Nurmagomedov dalam pertarungan Charles Oliveira melawan Islam Makhachev.

Pengumuman mengenai pertarungan Charles Oliveira melawan Islam Makhachev yang dijadwalkan mentas pada gelaran UFC 280 (22/10/2022) terbukti mengguncang seluruh jagat MMA.

Pasalnya, penyabungan ini dimaksudkan untuk menentukan penguasa kelas ringan organisasi MMA nomor satu sedunia, UFC.

Keriuhan yang menjadi imbas diumumkannya duel ini pastinya juga dirasakan penggemar di Rusia yang merupakan negara asal Islam Makhachev.

Baca Juga: Pesan Penting Khabib Nurmagomedov setelah UFC Resmikan Duel Islam Makhachev kontra Charles Oliveira

Jika berbicara mengenai Islam Makhachev dan MMA Rusia, tentu ada sosok yang tidak bisa lepas dari bahasan.

Satu sosok tersebut pastinya adalah pria Dagestan yang juga merupakan guru dari Islam Makhachev, Khabib Nurmagomedov.

Manajer olahraga kondang Rusia, Kamil Gadzhiev, juga berpendapat bahwa laga perebutan juara kelas ringan UFC ini tidak bisa lepas dari bayangan Khabib Nurmagomedov.

Khabib disebutnya akan berpartisipasi dalam seluruh rangkaian persiapan Islam Makhachev dalam menyongsong duel dengan Charles Oliveira.