Tidak Kompetitif Lagi, Andrea Dovizioso Tegaskan Tidak Cari Tempat di MotoGP 2023

By Febri Eka Pambudi - Kamis, 14 Juli 2022 | 13:00 WIB
Andrea Dovizioso menegaskan tidak mencari tim untuk MotoGP 2023 karena merasa tidak kompetitif lagi. (INSTAGRAM/@ANDREADOVIZIOSO)

"Saya selalu berkata jika tidak kompetitif, saya tidak ingin berada di sini."

"Karena Anda benar-benar tidak menikmatinya ketika kepayahan."

"Jika tidak merasa bisa tampil baik, maka tidak ada alasan untuk bertahan, terutama setelah berkarier selama 20 tahun."

"Saya tidak pernah mencoba mendapatkan tempat untuk tahun depan," tegas Dovi.

Kendati Dovizioso sudah memastikan tidak akan tampil lagi di MotoGP 2023, pembalap Italia itu ingin akhir yang manis dengan menutup karier sebagai pembalap yang kompetitif. 

"Tentu saja saya tidak ingin mengakhiri musim seperti ini karena sangat menyenangkan ketika Anda kompetitif," imbuhnya.

Baca Juga: Andrea Dovizioso Beri Testimoni soal Gaya Membalap Unik Toprak Razgatlioglu

"Menyenangkan ketika Anda menikmati mengemudi atau berjuang untuk posisi yang baik seperti yang selalu saya lakukan."

"Tetapi, Anda tidak bisa mengendalikan semuanya."

Ucapan Dovi ini menjadi sinyal jika pembalap 36 tahun itu sudah siap untuk keputusan pensiunnya.