Konsentrasi Diragukan, Joan Mir Haram Tunjuk Satu Pihak Jadi Biangnya

By Reinaldo Suryo Negoro - Rabu, 8 Juni 2022 | 09:00 WIB
Pembalap MotoGP dari tim Suzuki Ecstar, Joan Mir, tidak mau menyalahkan siapa pun terkait hasil buruk di beberapa balapan terakhir. (MotoGP.com)

Para pengamat dan penggemar pun mengarahkan telunjuk mereka ke pihak Suzuki yang dianggap sebagai biang kemerosotan yang dialami Joan Mir dan Alex Rins.

Kendati demikian, Joan Mir mengaku tidak sepakat dengan anggapan tersebut.

Alih-alih menyalahkan satu pihak, pembalap asal Mallorca ini menegaskan bahwa timnya harus bekerja sama dalam menyelesaikan masalah.

Baca Juga: Crash di MotoGP Prancis 2022, Joan Mir: Keluarnya Suzuki Bikin Masalah

"Ketika semuanya berjalan dengan baik, semuanya menjadi lebih mudah."

"Tetapi, ketika ada masalah, ada lebih banyak diskusi dan lebih banyak ketegangan."

"Hasil yang baik selalu menenangkan setiap orang dan memberikan ketenangan pikiran."

"Ini bukan soal menunjuk siapa yang harus disalahkan atas apapun."

"Kami semua harus bekerja sama untuk menyelesaikan masalah."