Islam Makhachev Jadi Juara Kelas Ringan UFC, Cuma Masalah Waktu

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Kamis, 2 Desember 2021 | 19:45 WIB
Islam Makhachev jadi petarung paling ngeri di UFC. (TWITTER)

Sebagai pelatih Khabib dan Makhachev, Javier Mendez tidak terlalu ambil pusing dengan perlakuan UFC kepada jagoannya.

Pasalnya, Javier Mendez percaya bahwa Islam Makhachev merupakan petarung kelas ringan terbaik saat ini dan tak ada satu pun kompetitor di divisi tersebut yang mampu mengalahkannya.

Untuk menjadi juara kelas ringan, Mendez mengatakan ini hanya masalah waktu bagi Makhachev.

"Saya pikir Islam Makhachev petarung terbaik di kelas ringan UFC," ucap Javier Mendez melalui channel YouTube miliknya yang dikutip Juara.net dari Sportskeeda.com.

"Ini hanya masalah kapan dia akan bertarung di laga perebutan sabuk juara. Dia akan memenangi gelar juara kelas ringan."

"Tidak ada pertanyaaan tentang apakah dia bisa melewati siapa pun."

"Siapa pun yang dia hadapi, dia akan mengalahkan mereka. Ini hanya masalah kapan dia mendapatkan kesempatan tampil di laga perebutan sabuk juara," ujar Mendez.

Ucapan senada juga keluar dari mulut sang rekan seperguruan, Khabib Nurmagomedov, yang mengatakan Islam Makhachev merupakan petarung terbaik di dunia saat ini.

Khabib bahkan pernah memprediksi bahwa Makhachev akan jadi juara kelas ringan UFC pada akhir tahun 2021 atau awal tahun 2022.

"Selama 20 tahun, orang ini terus melakukan hal yang sama. Menang, menang, dan menang," ucap Khabib Nurmagomedov.

Baca Juga: Masa Bodoh Islam Makhachev Grappler Terhebat, Beneil Dariush Mau Ikut Nafsu Saja