Perseteruan Tak Berakhir, Jake Paul Berniat Bikin Bos UFC Tak Sadarkan Diri

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Jumat, 27 Agustus 2021 | 21:00 WIB
YouTuber sekaligus petinju, Jake Paul. (TWITTER @JAKEPAUL)

JUARA.NET - Petinju YouTuber, Jake Paul, memprediksi bahwa pertarungan terakhirnya bakal mengalahkan Dana White melalui KO.

Jake Paul memang memiliki hubungan yang tak harmonis dengan petarung-petarung UFC.

Apalagi, Jake Paul memiliki perseteruan panas dengan Presiden UFC, yakni Dana White.

Jake Paul bermusuhan dengan Dana White karena sang YouTuber percaya bahwa UFC membayar para petarungnya dengan tidak layak.

Di sisi lain, Dana White memusuhi Jake Paul karena kerap menantang para petarungnya untuk berduel tinju.

Dana White juga meyakini bahwa sinar bintang sebagai petinju yang melekat Jake Paul akhir-akhir ini bakal berakhir cepat.

Perang komentar tersebut bahkan berlangsung cukup lama hingga saat ini dan terlihat belum menunjukkan kata selesai.

Lantas kapan perseteruan Dana White dan Jake Paul bakal berakhir? Perseteruan ini diprediksi bakal berakhir dengan cara yang cukup barbar.

Baca Juga: Tyron Woodley Kalah dari Jake Paul, Mantan Juara MMA Malah Bersyukur

Jake Paul berniat menghajar Dana White hingga tak sadarkan diri di sebuah klab di Las Vegas, Amerika Serikat.

"Saya rasa ini bakal berakhir dengan saya menghampirinya di sebuah klab di Las Vegas dan membuatnya tak sadarkan diri," kata Paul dikutip Juara.net dari MMANews.com.

Terlepas dengan pernyataan cukup berani tersebut, Paul memahami kenapa White selalu memberikan respons negatif terhadap dirinya.

Jake Paul lantas melanjutkan pernyataannya tersebut dengan menyindir sikap yang dilakukan Dana White terhadap Tyron Woodley yang menghadapinya di atas ring tinju.

"Dia mencoba mendiskreditkan apa yang saya lakukan," lanjut Paul.

"Di satu momen dia mencintai Woodley dan White mengatakan dia merupakan petarung terbaik yang pernah ada di kelas welter UFC."

"Tetapi, 12 bulan kemudian, dia mengatakan dia petarung buruk, Jake Paul bertarung melawannya dan bla, bla, bla."

"Jadi dia berupaya untuk mendiskreditkan apa pun yang akan saya lakukan. Itulah yang akan saya lakukan jika saya berada di posisinya. Dia seseorang yang pintar," pungkas Jake Paul.

Baca Juga: Masa Depan Tak Jelas, Stipe Miocic Bakal Minta Kejelasan ke UFC pada September

Meski perseteruannya dengan bos UFC belum selesai hingga saat ini, Jake Paul tampaknya harus menyingkirkan masalah itu terlebih dahulu.

Pasalnya, dalam duel keempatnya sebagai petinju, Paul bakal menghadapi Woodley, seorang mantan juara kelas welter UFC yang memiliki kekuatan pukulan mematikan.

Jake Paul harus fokus menghadapi Tyron Woodley pada 29 Agustus mendatang agar bisa membuktikan kemampuannya sebagai petinju.

Baca Juga: Jake Paul Mengaku Tidak Menyesal Timnya Hina Ibu Tyron Woodley

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)