Bobrok di MotoGP 2021, Pol Espargaro Sebut Perkembangan Honda Melambat

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Sabtu, 17 Juli 2021 | 19:30 WIB
Pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro. (MOTOGP.COM)

"Anda harus bekerja keras, itu semua tergantung pada gaya balap yang Anda miliki. Pada kasus saya, saya menyukai gaya balap Honda," ujarnya.

Meski percaya diri bahwa dia cocok dengan Honda, namun pembalap asal Spanyol ini harus mengakui kesulitan yang dialami timnya.

Menurutnya, perkembangan Honda mengalami keterlambatan selama dua tahun terakhir, yang mana hal ini juga dipengaruhi dengan absennya Marc Marquez.

"Perubahan pada casing karet Honda tidak muat seperti motor yang lain," lanjut Pol Espargaro.

"Perkembangan Honda sedikit terlambat dua tahun terakhir. Honda tidak bekerja keras seperti tim pabrikan lainnya dan itulah masalah yang tidak saya pahami."

Setelah menjalani karier selama 4 tahun di KTM, beradaptasi dengan metode kerja Honda bukanlah perkara mudah untuk Espargaro.

Namun, kehadiran Alberto Puig dan tim mampu membantu mengatasi kesulitan yang ada.

"Ketika saya memberitahunya mengenai masalah ini, saya menyadari bahwa dia memahami dan mendengarkan saya. Hal ini sangat positif untuk pembalap," ucap Pol Espargaro.

Baca Juga: Setia Bersama Honda, Dani Pedrosa Menyesal Tak Membela Yamaha