Valentino Rossi Pensiun dari MotoGP, Dorna Bakal Beli Barcelona?

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Jumat, 16 Juli 2021 | 19:45 WIB
Bos MotoGP alias CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta (kiri), berbicara dengan Valentino Rossi. (TWITTER.COM/GPONE)

JUARA.NET - Jika Valentino Rossi benar-benar akan pensiun dari MotoGP, Dorna Sports siapkan rencana gila dengan membeli Barcelona FC.

Sebagai pembalap paling senior, Valentino Rossi, tampak sudah kehilangan tajinya dan gagal bersaing dengan pembalap-pembalap lain di MotoGP 2021.

Saat ini Valentino Rossi berada di urutan ke-19 klasemen sementara dengan raihan 17 poin di MotoGP 2021.

Hasil terbaik yang bisa diraih pembalap berjulukan The Doctor ini adalah saat membalap di seri MotoGP Italia 2021 dengan finis di urutan ke-10.

Setelah membalap hampir seperempat abad di MotoGP, jebloknya performa Valentino Rossi pada paruh musim MotoGP 2021 menyebabkan isu dia bakal pensiun semakin menguat.

Saat ini Valentino Rossi, yang sedang menikmati masa liburan, diliputi kebimbangan untuk melanjutkan karier balapnya di MotoGP atau tidak.

Jika Valentino Rossi benar-benar memutuskan untuk pensiun, tentu kabar ini menjadi berita buruk untuk operator penyelenggara ajang balap MotoGP, Dorna Sports.

Baca Juga: Gabung Ducati dan Lanjut Balapan di MotoGP 2022, Valentino Rossi Kubur Mimpi Buruk di Yamaha