Rob Font Nyaris Jadi Manusia Senapan Mesin Kelas Bantam UFC

By Dwi Widijatmiko - Senin, 24 Mei 2021 | 07:00 WIB
Petarung kelas bantam, Cody Garbrant, menerima pukulan dari Rob Font pada main event UFC Vegas 27 di UFC APEX, Las Vegas, AS, 22 Mei 2021. (TWITTER.COM/MARC_RAIMONDI)

Font hanya kekurangan 19 serangan untuk melewati rekor mantan juara, Petr Yan.

Waktu merebut sabuk juara kelas bantam dengan mengalahkan Jose Aldo di UFC 251 pada 12 Juli 2020, Petr Yan menggelontorkan 194 serangan signifikan.

Rob Font juga hampir memecahkan rekor selisih serangan terbanyak di kelas bantam.

Dengan selisih 113 serangan dari Cody Garbrandt, Rob Font hanya kurang 6 dari rekor di divisinya.

Baca Juga: UFC Vegas 27 Beres, Satu Rekor Israel Adesanya Dipepet Sang Rival

Rekor itu dipegang oleh Vaughan Lee waktu mengalahkan Nam Phan dalam ajang The Ultimate Fighter China Finale pada 1 Maret 2014.

Ketika itu Vaughan Lee mendaratkan 142 serangan berbanding 42 dari Nam Phan sehingga selisihnya 118.

Kemenangan meyakinkan atas Garbrandt di UFC Vegas 27 membuat Font berada di posisi yang kuat untuk mendapatkan laga perebutan sabuk juara.