MotoGP Prancis 2021 - Kemenangan Bukan Tujuan Utama Marc Marquez

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Kamis, 13 Mei 2021 | 08:00 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada balapan GP Spanyol di Sirkuit Jerez, Minggu (2/5/2021). (MOTOGP.COM)

JUARA.NET - Pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez, mengatakan tujuannya di seri balapan MotoGP Prancis 2021 bukanlah kemenangan.

Cedera panjang yang menghantam Marc Marquez pada MotoGP 2020 akhirnya resmi berakhir di MotoGP 2021.

Marc Marquez kembali berpetualang di lintasan aspal panas dimulai pada seri balapan Portugal beberapa waktu yang lalu.

Kemudian dilanjutkan dengan seri balapan MotoGP Spanyol 2021 di Sirkuit Jerez.

Sempat mengalami kendala kecelakaan di sesi latihan bebas MotoGP Spanyol 2021, Baby Alien tetap tampil kompetitif pada sesi balapan sehari setelahnya.

Hasilnya lumayan, Marquez mampu finis di urutan ketujuh di Portugal sedangkan di Spanyol berhasil menyelesaikan balapan di urutan kesembilan.

Jelang bergulirnya seri MotoGP Prancis 2021 pada 16 Mei mendatang, Marc Marquez ternyata tidak memasang target yang muluk-muluk.

Bukan kemenangan yang ingin diraih, pembalap berusia 28 tahun ini justru memilih untuk mengurangi masalah akibat cedera yang dideritanya.

Baca Juga: MotoGP Cepat Berubah, Marc Marquez Blakblakan soal Rencana Pensiunnya