UFC 259 – Berat di Bawah Standar, Israel Adesanya Bawa Satu Boks Pizza

By Reinaldo Suryo Negoro - Sabtu, 6 Maret 2021 | 11:00 WIB
Petarung kelas menengah UFC, Israel Adesanya. ( TWITTER.COM/ODDSCHANGER)

JUARA.NET – Israel Adesanya terlihat membawa satu boks pizza kala menjalani sesi timbang berat badan jelang UFC 259 melawan Jan Blachowicz.

Sesi weigh-in atau timbang berat badan UFC 259 akhirnya selesai digelar pada Jumat (5/3/2021).

Hasilnya hanya satu petarung, Askar Askarov, yang memiliki berat tidak sesuai karena kelebihan satu pound atau 0,45 kg.

Ada kejadian unik yang mewarnai sesi timbang berat badan tersebut.

Momen ini terjadi pada saat salah satu petarung main event UFC 259, Israel Adesanya, naik ke alat pengukur.

Walau akan berlaga dalam duel di kelas berat ringan, The Last Stylebender hanya tercatat memiliki bobot 200,5 pound atau 90,9 kg.

Itu berarti berat Israel Adesanya 4,5 pound atau sekitar 2 kg di bawah limit duel perebutan sabuk juara di kelas berat ringan, yang mana sebesar 205 pound atau 93 kg.

Baca Juga: UFC 259 - Belum Jadi Jagoan Langka UFC, Israel Adesanya Main Lirik WWE

 

Setelah penimbang berat mengumumkan bobotnya, jagoan asal Nigeria tersebut melakukan hal absurd dengan meminta satu boks pizza untuk berfoto.

Dilansir Juara,Net dari Sportskeeda, aksi Israel Adesanya ini dilakukan untuk menyindir Jon Jones.

Jon Jones diketahui berlatih mati-matian untuk bisa naik ke kelas berat.

Pasalnya, Jones direncanakan akan melakoni laga comeback-nya pada musim panas mendatang.

Tak tanggung-tanggung, Jones bahkan langsung diproyeksikan untuk tampil dalam laga perebutan titel kelas berat dengan melawan pemenang dari duel Stipe Miocic melawan Francis Ngannou walau sudah absen selama lebih dari setahun.

Israel Adesanya sendiri memutuskan tidak mencoba untuk menandingi kekuatan dari Jan Blachowicz jelang laga UFC 259 nanti dengan tidak menaikkan berat badan secara berlebihan.

Menurut pelatihnya, Eugene Bareman, Israel Adesanya akan lebih mengandalkan kecepatan daripada kekuatan. 

Baca Juga: Jan Blachowicz Tak Arogan, Ketakutan Pihak Israel Adesanya Nyata

 

Dengan bobot yang di bawah standar kelas berat ringan tersebut, Israel Adesanya jelas akan menerapkan strategi yang dicanangkan pelatihnya tersebut.

Jan Blachowicz sendiri tidak memiliki masalah dengan hal tersebut.

Lawan Adesanya itu tercatat memiliki berat normal di kelas berat ringan dalam sesi timbang badan, yakni 205 pound atau 93 kg.

Namun, Blachowicz berujar bahwa ia merasa dalam kondisi terbaik saat beratnya berada di angka 220 pound atau 99,79 kg.

Bisa dipastikan berat badan Blachowicz akan meningkat di hari pertarungan dibandingkan waktu sesi timbang badan.