Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Belum Lakoni Laga Pertama, Israel Adesanya Tahu Masa Depan Kelas Berat Ringan

By Reinaldo Suryo Negoro - Jumat, 5 Maret 2021 | 17:00 WIB
Juara kelas menengah UFC, Israel Adesanya. (TWITTER @STYLEBENDER)

JUARA.NET – Israel Adesanya sudah menyebut temannya, Carlos Ulberg, akan menjadi juara kelas berat ringan di masa depan.

Hari Minggu (7/3/2021) WIB, Israel Adesanya akan melakoni laga di UFC 259 melawan Jan Blachowicz.

Israel Adesanya sendiri saat ini masih berstatus sebagai raja kelas menengah UFC.

Di kelas menengah The Last Stylebender memiliki rekor mentereng dangan tak terkalahkan dalam 20 pertarungan yang pernah dijalaninya.

Adesanya bahkan sudah bisa mempertahankan titelnya sebanyak tiga kali setelah memenanginya dalam duel melawan Kelvin Gastelum.

Jadi, pantas saja jika Adesanya mendapat kesempatan untuk merantau ke kelas berat ringan UFC.

Laga melawan Jan Blachowicz di UFC 259 akan menjadi pengalaman pertama Israel Adesanya menginjakkan kaki di kelas berat ringan.

Baca Juga: UFC 259 - Israel Adesanya Bertekad Kembali Ambil Emas dari Afrika

 

Walau baru akan melakoni laga pertama kelas berat ringan, The Last Stylebender sudah membuat prediksi terkait juara divisi ini di masa depan.

Dilansir Juara.Net dari Sportskeeda, Israel Adesanya menyebut bahwa temannya, Carlos Ulberg, akan menjadi juara kelas berat ringan berikutnya.

“Dia adalah orangnya,” tutur Israel Adesanya.

“Dia akan menjadi juara kelas berat ringan dalam kariernya.”

“Itulah yang bisa saya katakan kepada Anda.”

“Ya, dia memang orangnya dan dia sempurna untuk menjadi juara,” pungkas juara UFC kelahiran Nigeria itu.

Carlos Ulberg sendiri adalah teman latihan Israel Adesanya yang berasal dari Selandia Baru.

Baca Juga: Liciknya Jagoan UFC Ini, Rela Berkhianat demi Warisan Israel Adesanya

 

Carlos Ulberg dikenal memiliki gaya bertarung yang mirip Israel Adesanya.

Yang dimaksud dengan gaya mirip Adesanya di sini adalah Ulberg seorang petarung tipe striker yang dinamis dan memiliki background kickboxing yang kuat.

Ulberg sendiri baru akan berlaga di laga preliminary card UFC 260 pada akhir Maret mendatang.

Dalam laga tersebut, ia akan melawan Kennedy Nzechukwu.

Carlos Ulberg dapat masuk UFC melalui pilihan Presiden Dana White sendiri setelah ia mampu menang KO dalam ronde pertama melawan Bruno Oliveira pada November lalu.

Dalam kariernya, ia baru mengemas lima penampilan.

Meskipun begitu, Ulberg memiliki rekor elok dengan memenangi 5 duel tersebut.

Lebih hebatnya lagi, dia memenangi 4 dari 5 laga tersebut dengan KO.

Dengan rekor mentereng tersebut, perjalanan gacoan Israel Adesanya ini sepertinya patut untuk terus dipantau.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P