Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ngeri! Inilah Jagoan UFC yang Bisa Bikin Si Raja KO Jadi Bubur

By Fiqri Al Awe - Selasa, 23 Februari 2021 | 23:00 WIB
Petarung kelas berat UFC, Alexander Volkov. (TWITTER.COM/UFC)

JUARA.NET - Legenda kelas berat UFC, Daniel Cormier, membuat klaim mengejutkan soal lawan yang tidak akan mudah dikalahkan oleh Si Raja KO, Derrick Lewis.

Nama Derrick Lewis kini tengah menjadi santapan empuk para penggemar tarung MMA khususnya fans UFC.

Tampil trengginas pada UFC Vegas 19 lalu, Derrick Lewis juga berhasil menggondol rekor jumlah kemenangan KO terbanyak dalam sejarah ajang yang dipimpin Dana White itu.

Usai kemenangan tersebut, kini para penggemar dibuat bingung menentukan sosok jagoan UFC yang layak disabung dengan Si Raja KO selanjutnya.

Menariknya, bagi legenda UFC, Daniel Cormier, semua jagoan boleh saja disabung dengan Derrick Lewis, asalkan bukan Alexander Volkov.

Baca Juga: Sukses Menang Ronde 2 di Main Event, Si Raja KO Malah Ingin Duel 3 Ronde

Bukan tanpa alasan Daniel Cormier tidak suka jika Lewis harus kembali bertarung melawan Alexander Volkov.

Cormier meyakini bahwa Volkov adalah jagoan yang terlalu berbahaya bagi Lewis.

Pada pertemuan pertama mereka saja, Cormier yakin betul Lewis hanya beruntung memenangi duel brutal saat itu.

"Saya tidak ingin melihat Derrick melakoni duel ulang melawan Volkov," terang Cormier saat berbincang dengan jurnalis ESPN, Ariel Helwani, dilansir Juara.net dari Sport Express.

Saking berbahayanya, eks juara kelas berat UFC ini mengakui bahwa dirinya saja tidak mau bertarung melawan Volkov tanpa melakukan persiapan yang panjang.

"Derrick cuma beruntung pada pertarungan pertama mereka. Saya beri tahu satu hal, saat Derrick mengalahkan Volkov, dia sudah menyelamatkan dua orang."

"Dirinya sendiri tentunya berkat kemenangan itu dan dia juga menyelamatkan saya," sambung Cormier.

Baca Juga: Demi Manusia Penghancur, Raja KO Cuek Jadi Penantang Gelar Juara

"Karena saat itu mereka pasti akan meminta saya juga bertarung di bulan November."

"Bayangkan saya harus berbagi oktagon dengan Volkov! Atau malah Stipe Miocic dalam persiapan yang pendek!"

"Saya tidak akan sudi melakukan duel dengan Miocic jika itu untuk duel dadakan," tutup jagoan UFC yang akrab disapa DC ini.

Pertemuan Volkov dengan Lewis sempat terjadi pada bulan Oktober tahun 2018.

Saat itu memang Lewis dinyatakan menang usai memukul KO Volkov tepat di pengujung ronde terakhir.

Akan tetapi berdasar dari statistik pertarungan, Volkov sejatinya unggul angka mutlak pada dua ronde awal pertarungan tersebut.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 18 - Manusia Penghancur Tamat, Dihabisi Pukulan Alexander Volkov

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P