Alasan Duel Conor McGregor vs Dustin Poirier Tak Perebutkan Gelar Khabib

By Fiqri Al Awe - Jumat, 8 Januari 2021 | 09:30 WIB
Poster acara UFC 257: Dustin Poirier vs Conor McGregor 2 pada 24 Januari di Fight Island, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab. (TWITTER.COM/UFC_ASIA)

Melihat keadaan tersebut, petarung kelas ringan lainnya, Dan Hooker, sudah mengantongi jawabannya.

Menurut jagoan UFC asal Selandia Baru ini, alasan duel McGregor vs Poirier tidak memperebutkan gelar Khabib tidak jauh-jauh dari masalah uang.

"Karena mereka berdua (McGregor dan Poirier) sudah mendapatkan bayaran. Mereka berdua mendapatkan cek. Dustin Poirier mendapatkan cek, Conor McGregor juga," ungkap Hooker kepada SCMP sambil tertawa dilansir Juara.net Essentially Sports.

"Ada dua cara yang dapat Anda lakukan untuk menggondol uang besar di ajang ini. Punya sabuk berwarna emas melingkar di pinggang dan punya pay-per-view atau PPV tinggi. Bisa juga cukup dengan bertarung melawan Conor McGregor. Dua hal tersebut mampu mengubah hidup Anda," tandas Hooker.

Baca Juga: Lakukan Hal Ini, Dustin Poirier Habisi Conor McGregor pada UFC 257

Meski merasa tak aneh duel McGregor vs Poirier tidak memperebutkan gelar, bukan berarti Hooker merasa mereka tidak layak mendapatkan sabuk juara.