Bukan Soal Gulat, GSP Akui Hal Ini yang Bikin Khabib Nurmagomedov Menyeramkan

By Fiqri Al Awe - Kamis, 8 Oktober 2020 | 12:13 WIB
Petarung UFC, Khabib Nurmagomedov. (TWITTER.COM/MMAFIGHTING)

JUARA.NET - Legenda UFC, Georges St-Pierre, mengaku ada satu hal dalam diri juara kelas ringan, Khabib Nurmagomedov, yang pasti membuat lawannya merinding.

Terhitung memulai debut di UFC sejak tahun 2012, dulu mungkin belum ada yang mengira jika ajang ini bakal dipimpin seorang monster bernama Khabib Nurmagomedov.

Jika berbicara hal yang pastinya ditakuti dari petarung berjulukan Si Elang ini, sudah pasti dari gaya bertarung Khabib Nurmagomedov yang dominan.

Selalu menahan lawannya di bawah, memberikan serangan, hingga menunggu lawannya lengah dan menguncinya, lebih kurang seperti itu kengerian Khabib di dalam oktagon.

Kengerian yang pada akhirnya kini membuat Khabib menjadi juara UFC paling dominan dengan rekor tanpa cacat.

Baca Juga: 1 Jimat yang Tak Pernah Diganti Khabib sejak Debut di UFC pada 2012

Bicara soal Khabib, legenda UFC, Georges St-Pierre, nampaknya punya pandangan yang lebih menarik.

Sudah lama menginginkan berduel, tentu petarung yang akrab disapa GSP ini punya penilaian yang lebih mendalam soal sosok Khabib.

Baru-baru ini GSP malah menyibak hal yang ada di dalam diri Khabib, yang pastinya membuat calon lawan keder dan uniknya hal itu justru bukan perkara gaya berduel seperti yang dikira orang-orang.

"Saya percaya Khabib adalah petarung terbaik di UFC sekarang. Dia adalah pria paling hebat sekarang, dia tidak terkalahkan, dia punya aura tak terkejar," ungkap GSP dilansir Juara.net dari ESPN.

"Hal yang paling ditakuti oleh petarung adalah menghadapi lawan yang punya aura tak terkejar itu," imbuhnya.

Baca Juga: Niat Duel di UFC, Rekan-rekan Khabib Nurmagomedov Malah Bawa-bawa Kompor

Menariknya, GSP sendiri menilai aura yang dimiliki sang juara UFC itu juga membuat dia tertarik untuk melawannya.

Jika pada akhirnya ia diminta untuk kembali dari masa pensiunnya, hanya berduel melawan Khabib yang bakal ia terima.

"Jika ada pertarungan yang bisa membuat saya kembali, sudah pasti duel tersebut, justru karena asalan itu."

Namun, di sisi lain, petarung berkebangsaan Kanada ini juga masih ragu-ragu untuk melawan Khabib karena usianya yang sudah tidak lagi muda.

"Namun, ini adalah perasaan yang bercampur. Saat saya baru pulang dari gym, saya pasti akan bilang: 'Mari kita lakukan!'. Tetapi setelah pulang ke rumah dan mandi, saya pasti berpikir tentang drama dan sebagainya. Saya pasti berpikir: 'Saya tidak akan kembali ke kebun binatang itu lagi,'" imbuh legenda UFC ini.

Baca Juga: Ngawur! UFC Masih Berhasrat Bikin Duel Pengundang Marabahaya Terwujud