Soal Muhammad Ali, Mike Tyson Punya Pandangan Berbeda dari Anthony Joshua

By Agung Kurniawan - Sabtu, 11 April 2020 | 20:30 WIB
Legenda tinju dunia, Mike Tyson, menceritakan satu sosok yang disebutnya berjasa karena memiliki pukulan buas. Sosok itu adalah Cus D'Amato. (twitter.com/olufemiosinusi)

JUARA.net - Legenda tinju kelas berat, Mike Tyson, mengungkapkan pandangan yang berbeda dari yang dikatakan oleh Anthony Joshua soal Muhammad Ali.

Muhammad Ali dan Mike Tyson merupakan dua petinju legendaris yang pernah menorehkan tinta emas di kelas berat.

Banyak orang telah lama memperdebaktan mengenai siapa yang lebih baik di antara Muhammad Ali dan Mike Tyson.

Anthony Joshua, yang kini menjadi pemegang empat sabuk juara di kelas berat yakni WBA, WBO, IBF, dan IBO, tak ketinggalan untuk ikut memperdebatkan hal itu.

Baca Juga: Jelang Bakal Virtual MotoGP Kedua, Marc Marquez Janjikan Tampil Lebih Ganas

Belum lama ini, petinju asal Inggris tersebut menilai bahwa Mike Tyson jauh lebih baik dibandingkan dengan Muhammad Ali.

"Zaman telah berevolusi, Tyson lebih berkembang, lebih banyak ilmu dan informasi. Jadi saya pikir, Mike Tyson akan menang, menurut pendapat sederhana saya," kata dia.

Menurutnya, salah satu hal yang membuat Si Leher Beton dinilai mampu mengalahkan Muhammad Ali adalah karena berhasil mempelajari gaya bertarung Joe Frazier.

"Mike Tyson dulu mempelajari gaya Joe Frazier itu. Dia (Frazier) berhasil mengalahkan Ali," ucap Anthony Joshua.