Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Para petarung kelas dunia menunjukkan kemampuan terbaiknya dalam ajang ONE Championship: Warrior's Code yang digelar pada Jumat (7/2/2020) di Istora Senayan.
Seperti dikutip Juara.net dari situs resmi ONE Championship, tidak kurang dari 7 juara dunia ONE dari berbagai aliran bela diri hadir dalam ONE Championship: Warrior's Code.
Di laga utama Main Card, petarung asal Thailand, Petchmorakot Petchyindee Academy, mengalahkan rival senegaranya, Pongsiri PK. Saenchaimuaytahigym.
Duel utama tersebut memperebutkan gelar perdana ONE Featherweight Muay Thai World Championship.
Petchmorakot secara gemilang memanfaatkan keunggulan tinggi badan dan jangkauan untuk mendominasi pertandingan.
Kemenangan angka mutlak didapatkan oleh Petchmorakot setelah melalui duel 5 ronde.
Pada pertandingan lain, penantang kelas middleweight asal Belanda, Reinier de Ridder, mempertahankan catatan tak terkalahkannya.
De Ridder menang angka mutlak atas Leandro Ataides (Brasil) untuk mendapatkan kesempatan menantang Aung La N Sang dalam memperebutkan gelar juara ONE Middleweight World Championship.
Baca Juga: Setelah Kalah di Indonesia Masters 2020, Nasib Apes Anders Antonsen Belum Usai
Petarung tak terkalahkan asal Moldova, Iuri Lapicus, mencatatkan kemenangan terbesar dalam kariernya sejauh ini.
Dia mengalahkan mantan juara dunia ONE kelas Featherweight, Marat Gafurov, di ronde pertama dalam pertarungan kelas lightweight.
Akan tetapi, bintang ONE Championship: Warrior's Code buat tuan rumah adalah Eko Roni Saputra.
Petarung Indonesia itu tampil gemilang dan hanya membutuhkan satu ronde untuk mengalahkan Khon Sichan (Kolombia).
Di bawah dukungan publik Istora, Eko Roni mengalahkan Khon lewat kuncian dari belakang.
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Tak Akan Babak Belur dengan Petarung Manapun
Mantan penantang gelar juara Dunia ONE, Koyomi Matsushima asal Jepang, kembali ke jalur kemenangan melalui kemenangan TKO di ronde ketiga melawan penantang asal Korea Selatan, Kim Jae-woong.
Keduanya bertemu dalam laga featherweight mixed martial arts.
Berikut Hasil Lengkap One Championship: Warrior's Code:
Baca Juga: Marc Marquez Punya Banyak Haters Gara-gara Skandal MotoGP 2015
Main Card
Baca Juga: Olahraga Baru ini Gemparkan Dunia Karena Kebrutalannya
Preliminary Card